Breaking News

Polsek Denpasar Timur Amankan Pelaku Pencurian Spesialis Rumah Kos

Kamis, 29 Agustus 2024 - 12:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Denpasar , Surya Indonesia.net – Unit Reskrim Polsek Denpasar timur mengamankan pria bernama Nelson Malo Pela (37) pelaku pencurian di sejumlah rumah kos di wilayah Denpasar Timur dan Denpasar Barat.

“Pelaku melakukan pencurian di tujuh TKP berbeda. Aksi pelaku juga sempat terekam CCTV,” terang Kapolsek Denpasar Timur AKP Agus Riwayanto, Rabu (28/8/2024) di Denpasar.

Salah satu korban Abdurrochman Wahid (29) yang tinggal di Jalan Dewi Madri, Denpasar Timur mengatakan, saat kejadian ketika bangun dari tidur ia tidak menemukan tas pinggang miliknya, Selasa (28/11/2023) sekitar pukul 06.00 Wita.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Korban pun panik karena tas yang ditaruh di belakang pintu kamar kos tersebut berisi uang Rp 4,3 juta raib korban lalu keluar kamar dan menemukan tas miliknya tergeletak di seputaran kos.

Selain Abdurrochman, polisi juga menerima laporan yang sama dari beberapa penghuni kos di seputaran Denpasar Timur. Setelah cukup lama melakukan penyelidikan, polisi mengetahui keberadaan pelaku.

Pelaku akhirnya dapat ditangkap Tim Opsnal Polsek Denpasar Timur yang dipimpin Kanitreskrim Iptu Made Sena di daerah Batubulan, Gianyar, Jumat (23/8/2024).

Dari tangan pelaku, polisi menyita barang bukti seperti tas, celana, bukti transfer, uang tunai Rp33 ribu serta barang-barang lain.

Dari pemeriksaan, pelaku mengaku masuk ke kamar kos korban pada saat korban sedang tidur dan selanjutnya mengambil tas berisikan uang dan uang hasil kejahatannya pelaku gunakan untuk kebutuhan sehari-hari.

Terhadap perbuatannya pelaku dikenakan Pasal 363 KUHP tentang Pencurian dengan ancaman hukuman maksimal 7 tahun penjara.

( Ags )

Berita Terkait

Motor Honda Vario Warga Warungdowo Digondol Maling di Siang Bolong, Aksi Terekam CCTV
Tiga Gangster Kampungan Ditangkap Polres Gresik Beri Tindakan Tegas Terukur
Alami Penganiayaan, Richard Falck Melapor ke Polsek Lubuk Kilangan
KASUS PENGEROYOKAN BRN, POLRES PASURUAN KABUPATEN DITUDUH MLEMPEM SEPERTI KERUPUK BLEK: BELUM TETAP TERSANGKA OKNUM ORMAS SAKERAH
Bhabinkamtibmas Desa Denbantas Kawal Peresmian Gedung Baru UPTD Puskesmas Tabanan II
Polsek Sunggal Tangkap 3 Pelaku Penganiayaan Alvin Ginting
Keamanan dan kenyamanan dari kamtibmas polsek Denpasar timur Tercerderai.
Pengeroyokan Brutal Anggota BRN di Pasuruan Akhirnya Naik Sidik, Tersangka Belum Ditetapkan

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 07:05 WIB

Motor Honda Vario Warga Warungdowo Digondol Maling di Siang Bolong, Aksi Terekam CCTV

Sabtu, 10 Januari 2026 - 07:46 WIB

Tiga Gangster Kampungan Ditangkap Polres Gresik Beri Tindakan Tegas Terukur

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:07 WIB

Alami Penganiayaan, Richard Falck Melapor ke Polsek Lubuk Kilangan

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:21 WIB

KASUS PENGEROYOKAN BRN, POLRES PASURUAN KABUPATEN DITUDUH MLEMPEM SEPERTI KERUPUK BLEK: BELUM TETAP TERSANGKA OKNUM ORMAS SAKERAH

Senin, 5 Januari 2026 - 15:32 WIB

Bhabinkamtibmas Desa Denbantas Kawal Peresmian Gedung Baru UPTD Puskesmas Tabanan II

Sabtu, 3 Januari 2026 - 16:16 WIB

Polsek Sunggal Tangkap 3 Pelaku Penganiayaan Alvin Ginting

Kamis, 1 Januari 2026 - 19:46 WIB

Keamanan dan kenyamanan dari kamtibmas polsek Denpasar timur Tercerderai.

Rabu, 31 Desember 2025 - 14:32 WIB

Pengeroyokan Brutal Anggota BRN di Pasuruan Akhirnya Naik Sidik, Tersangka Belum Ditetapkan

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Pawas Polsek Baturiti Patroli Malam cegah C3

Senin, 12 Jan 2026 - 10:25 WIB