Breaking News

Keributan terjadi di salah satu Circle K di kawasan Banjar Anyar, Jalan Kubu Anyar, Kelurahan/Kecamatan Kuta, Badung

Kamis, 27 November 2025 - 18:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kuta Badung, Surya Indonesia.net – Keributan terjadi di salah satu Circle K di kawasan Banjar Anyar, Jalan Kubu Anyar, Kelurahan/Kecamatan Kuta, Badung pada Selasa (25/11) sekitar pukul 03.00 Wita. Keributan tersebut melibatkan karyawan toko modern tersebut dengan belasan pemuda yang sedang pesan miras.

Keributan tersebut viral di media sosial (medsos). Pada video yang beredar, seorang karyawan mengenakan baju kaos berwarna putih dikeroyok oleh tiga orang pemuda yang tengah nongkrong di lokasi kejadian. Aksi pengeroyokan tersebut memanas ketika teman korban ikut terlibat.

Kejadian berawal ketika belasan orang pemuda nongkrong di depan toko tersebut sambil mengonsumsi miras. Mereka berteriak hingga mengganggu ketentraman pengunjung lain. Melihat tingkah para pemuda tersebut, salah seorang karyawan menegur mereka untuk tidak membuat keributan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tak lama setelah peringatan diberikan, sebuah mobil boks logistik berhenti di depan lokasi untuk menurunkan barang. Karyawan dari dalam mobil tersebut keluar dan menegur para pemuda yang masih membuat keributan. Tidak terima ditegur, salah seorang dari mereka langsung melempar karyawan tersebut dengan sandal hingga terjadi perkelahian.

“Lemparan itu langsung memicu perkelahian. Belasan pemuda menyerbu sopir dan karyawan mobil boks tersebut. Korban dipukul secara membabi buta,” ujar sumber, pada Rabu (26/11) siang.

Melihat aksi pengeroyokan tersebut, karyawan yang lain pun keluar dari dalam toko membantu melerai perkelahian tersebut. Namun, mereka malah dipukul para pelaku.

“Satpam di sekitar lokasi datang untuk menghentikan perkelahian itu. Para pemuda mabuk itu langsung kabur ke gang-gang sempit di sekitar Bale Banjar Anyar Kuta saat hendak diamankan,” beber sumber.

Sementara itu, pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan dengan memeriksa rekaman CCTV sekitar dan mengumpulkan keterangan saksi, termasuk karyawan minimarket dan petugas keamanan saat kejadian guna mengungkap identitas para pelaku serta penyebab pertikaian tersebut.

( red)

Berita Terkait

Melawan Arogansi Oknum: Petani Tuban Bongkar Dugaan Kekerasan Sadis Aparat Penegak Hukum
Kepolisian Resor (Polres) Nganjuk berhasil mengungkap kasus dugaan pembunuhan yang menewaskan dua perempuan dan melukai satu korban lainnya.
Aksi Seperti Ninja! Maling Burung Beraksi di Padang Tawang Canggu, Warga Diminta Waspada
Konfirmasi Tak Berbalas, Lapak Judi di Marelan Diduga Tetap Berjalan Tanpa Gangguan
Wanita Paruh Baya Ditangkap Tim Buser Polsek Denbar Usai Menipu Dengan Modus Sewa Ruko Di Enam TKP
Mr. Terimakasih Kabur Investasi Bodong Rp 80 Miliar, 29 WNA Ngamuk, Polisi Gerah
Gerebek Rumah di Maronge, Polres Sumbawa Sita 41,95 Gram Sabu dan Amankan Tiga Pelaku
Satreskrim Polres Gresik Ringkus Pencuri Pakaian Dalam Wanita Videonya Viral di Medsos

Berita Terkait

Kamis, 27 November 2025 - 18:58 WIB

Keributan terjadi di salah satu Circle K di kawasan Banjar Anyar, Jalan Kubu Anyar, Kelurahan/Kecamatan Kuta, Badung

Kamis, 27 November 2025 - 18:51 WIB

Melawan Arogansi Oknum: Petani Tuban Bongkar Dugaan Kekerasan Sadis Aparat Penegak Hukum

Kamis, 27 November 2025 - 18:43 WIB

Aksi Seperti Ninja! Maling Burung Beraksi di Padang Tawang Canggu, Warga Diminta Waspada

Rabu, 26 November 2025 - 07:29 WIB

Konfirmasi Tak Berbalas, Lapak Judi di Marelan Diduga Tetap Berjalan Tanpa Gangguan

Selasa, 25 November 2025 - 20:16 WIB

Wanita Paruh Baya Ditangkap Tim Buser Polsek Denbar Usai Menipu Dengan Modus Sewa Ruko Di Enam TKP

Selasa, 25 November 2025 - 10:34 WIB

Mr. Terimakasih Kabur Investasi Bodong Rp 80 Miliar, 29 WNA Ngamuk, Polisi Gerah

Senin, 24 November 2025 - 18:26 WIB

Gerebek Rumah di Maronge, Polres Sumbawa Sita 41,95 Gram Sabu dan Amankan Tiga Pelaku

Senin, 24 November 2025 - 18:16 WIB

Satreskrim Polres Gresik Ringkus Pencuri Pakaian Dalam Wanita Videonya Viral di Medsos

Berita Terbaru