UKL Polsek Mengwi Imbau Buruh Proyek Jaga Kaktibmas

UKL Polsek Mengwi Imbau Buruh Proyek Jaga Kaktibmas

Serba-Serbi34 Dilihat

Mengwi , Surya indonesia.net –  Dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap aman dan kondusif Unit Kecil Lengkap (UKL) Polsek Mengwi melaksanakan sambang ke bedeng proyek di Desa Tumbak Bayuh, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali. Selasa (4/2/2025) pukul 21.00 wita

Kegiatan tersebut dipimpin oleh perwira pengawas AKP I Nyoman Mustika, dalam kesempatan tersebut personil polsek mengwi menyampaikan imbauan kamtibmas kepada buruh proyek untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta mematuhi aturan adat yang berlaku sehingga kondusifitas tetap terjaga

Kapolsek Mengwi Kompol I Ketut Adnyana T.J S.Sos.,S.H.,M.M., seijin Kapolres Badung AKBP M. Arif Batubara, S.H., S.I.K., M.H., M.Tr. Opsla., mengatakan dalam menjaga kamtibmas kita membutuhkan kerjasama dan peran aktif seluruh masyarakat

“Melalui sambang kita sampaikan imbauan kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk selalu peduli teehadap lingkungan serta ikut berperan aktif dalam menjaga kamtibmas”, ucapnya

Selain melaksanakan sambang dan dialogis polsek mengwi juga secara rutin menggelar patroli biru mengelilingi wilayah dengan menyalakan lampu rotator biru sebagai tanda kehadiran polisi ditengah masyarakat (5/2).

( Ags )