Breaking News

Kapolsek kuta selatan lakukan sambang kamtibmas ke gereja santo Silvester jelang natal dan tahun baru

Kamis, 11 Desember 2025 - 17:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kuta selatan, Surya Indonesia.net – Dalam rangka memastikan kesiapan pengamanan menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Kapolsek Kuta Selatan Kompol I Komang Agus Dharmayana W., S.I.K., M.Si., melaksanakan kegiatan sambang kamtibmas di Gereja Santo Silvester, Kawasan Bali Pecatu Graha, Desa Pecatu, pada Rabu (10/12/2025) sore.

Kegiatan dihadiri oleh anggota Polsek Kuta Selatan, pengurus Gereja Santo Silvester, serta tim keamanan internal gereja. Sambang ini merupakan bagian dari upaya Polsek Kuta Selatan dalam memperkuat sinergitas dengan pengurus rumah ibadah serta memastikan seluruh persiapan keamanan berjalan optimal menjelang momen besar keagamaan.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek menyampaikan apresiasi atas hubungan baik yang selama ini terjalin antara pihak gereja dan Polsek Kuta Selatan. Beliau menegaskan bahwa komunikasi dan koordinasi yang kuat sangat diperlukan untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif selama pelaksanaan ibadah Natal dan Tahun Baru.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolsek juga mengimbau pihak gereja untuk memperhatikan pengaturan alur jemaat, area parkir, serta potensi kerawanan selama ibadah berlangsung. Ia menekankan pentingnya koordinasi aktif dengan Bhabinkamtibmas dan Polsek Kuta Selatan agar setiap potensi gangguan dapat ditangani secara cepat dan tepat.

Pengurus Gereja Santo Silvester menyambut baik kunjungan tersebut dan menyampaikan terima kasih atas perhatian serta dukungan Polri dalam memastikan keamanan bagi jemaat. Mereka juga memberikan gambaran lengkap mengenai jadwal misa selama Natal dan Tahun Baru. Diperkirakan sekitar 2.500 umat akan menghadiri misa pada puncak perayaan Natal.

Seluruh rangkaian misa akan dipimpin oleh RD. Alfonsius Kolo dengan didampingi Frater Reanino. Pengurus gereja juga memastikan kesiapan tim keamanan internal untuk mendukung pengamanan dari pihak kepolisian.

Kapolsek Kuta Selatan Kompol I Komang Agus Dharmayana W., S.I.H., M.Si. menegaskan komitmennya untuk memberikan pelayanan pengamanan, baik terbuka maupun tertutup, sehingga seluruh umat dapat menjalankan ibadah dengan rasa aman dan nyaman.

“Dengan adanya kegiatan sambang ini, diharapkan koordinasi antara Polri dan pengurus gereja semakin solid, sehingga perayaan Natal dan Tahun Baru di wilayah Kuta Selatan dapat berjalan kondusif dan penuh kedamaian” tutup kapolsek.

( red)

Berita Terkait

PENYEGARAN BESAR-BESARAN! Kapolres Bangli Rombak Jabatan Strategis, Kasat Reskrim Hingga Wakapolres Diganti
Dinas Pariwisata Kabupaten Badung melanjutkan program penataan desa wisata pada tahun 2026
Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar I Wayan Mariyana Wandhira, mempertanyakan belum diisinya kembali stockpile pasir di Pantai Mertasari, Sanur Kauh
pengguna jasa prostitusi yang tidak membayar sesuai kesepakatan tidak dapat diproses secara pidana sebagai penipuan.
Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) kompak menyatakan dukungan agar Polri tetap berada langsung di bawah Presiden.
Polres Kediri Kota Intensifkan Patroli Khusus Pantau Bus Ugal – ugalan
Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Jembrana tidak main-main dalam menegakkan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 4 Tahun 2016
Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Jembrana turun menggelar sidak penduduk non-permanen di Banjar Tirtakusuma,

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:08 WIB

PENYEGARAN BESAR-BESARAN! Kapolres Bangli Rombak Jabatan Strategis, Kasat Reskrim Hingga Wakapolres Diganti

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:06 WIB

Dinas Pariwisata Kabupaten Badung melanjutkan program penataan desa wisata pada tahun 2026

Selasa, 27 Januari 2026 - 20:03 WIB

Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar I Wayan Mariyana Wandhira, mempertanyakan belum diisinya kembali stockpile pasir di Pantai Mertasari, Sanur Kauh

Selasa, 27 Januari 2026 - 19:44 WIB

pengguna jasa prostitusi yang tidak membayar sesuai kesepakatan tidak dapat diproses secara pidana sebagai penipuan.

Selasa, 27 Januari 2026 - 19:17 WIB

Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) kompak menyatakan dukungan agar Polri tetap berada langsung di bawah Presiden.

Selasa, 27 Januari 2026 - 19:15 WIB

Polres Kediri Kota Intensifkan Patroli Khusus Pantau Bus Ugal – ugalan

Selasa, 27 Januari 2026 - 19:00 WIB

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Jembrana tidak main-main dalam menegakkan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 4 Tahun 2016

Selasa, 27 Januari 2026 - 18:55 WIB

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Jembrana turun menggelar sidak penduduk non-permanen di Banjar Tirtakusuma,

Berita Terbaru