Breaking News

Penganiayaan Brutal Gegerkan Tabanan: Warga Dihakimi dengan Kapak, Kepala Alami Luka Serius!

Selasa, 30 September 2025 - 19:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabanan, Surya indonesia.net – Peristiwa mencekam terjadi di Banjar Sinjuana, Desa Beraban, Kediri, Tabanan, Senin (29/9/2025) sekitar pukul 10.10 Wita. Seorang pria bernama I Made Budi Artha (48) menjadi korban penganiayaan sadis setelah dihantam kapak oleh pelaku Made Sunardiana (56), alias Pak Buleleng.

Kapolsek Kediri, Kompol I Nyoman Sukadana, membenarkan insiden ini.
“Korban mengalami luka serius di kepala setelah dipukul berulang kali dengan kapak. Pelaku langsung kabur usai beraksi,” ujarnya.

Dari keterangan saksi, kejadian bermula saat pelaku datang untuk meminjam uang. Korban memberi pinjaman Rp5 juta dengan jaminan sepeda motor. Namun, saat korban hendak mengecek motor tersebut, pelaku justru menyerang dari belakang dengan punggung kapak sebanyak tiga kali hingga kepala korban robek parah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Akibat serangan brutal itu, korban mengalami:

3 luka robek di bagian belakang kepala (masing-masing sepanjang 5 cm)

1 luka robek di bagian atas kepala (4 cm)

Dalam kondisi berlumuran darah, korban masih sempat meminta pertolongan warga. Ia langsung dilarikan ke RSUD Singasana dan kini menjalani perawatan intensif.

Polisi masih memburu pelaku yang melarikan diri. Motif pasti belum terungkap, namun dugaan kuat berkaitan dengan utang-piutang.
“Kami terus mendalami kasus ini dan meminta masyarakat yang mengetahui keberadaan pelaku untuk segera melapor,” tegas Kompol Sukadana.

Kasus ini membuat warga geger sekaligus resah: pinjam uang berujung nyawa hampir melayang.

( red )

Berita Terkait

pengejaran aparat kepolisian terhadap terduga pelaku pembunuhan seorang terapis SPA berinisial SM (23) berakhir di Kabupaten Lebak, Banten.
Pelaku sedang melarikan diri saat dit4ngkap. Selain itu sebelumnya ia juga sempat mencoba mengakhiri hidup karena merasa tertekan.
Unit Reskrim Polsek Maospati berhasil mengungkap kasus pencurian sepeda motor di wilayah Kecamatan Maospati.
Tak Diberi Uang, Emosi Meledak! Pria di Badung Ngamuk Rusak Merajan, Kerugian Tembus Rp200 Juta
Penangkapan Terhadap Seorang DJ Berinisial M, IPTU Idam Berikan Klarifikasi Resmi
Polda Bali resmi menetapkan Kepala Kanwil BPN Provinsi Bali, I Made Daging, sebagai tersangka dalam kasus dugaan penyalahgunaan kewenangan dan pelanggaran kearsipan negara.
Motor Honda Vario Warga Warungdowo Digondol Maling di Siang Bolong, Aksi Terekam CCTV
Tiga Gangster Kampungan Ditangkap Polres Gresik Beri Tindakan Tegas Terukur

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 19:58 WIB

pengejaran aparat kepolisian terhadap terduga pelaku pembunuhan seorang terapis SPA berinisial SM (23) berakhir di Kabupaten Lebak, Banten.

Senin, 12 Januari 2026 - 19:55 WIB

Pelaku sedang melarikan diri saat dit4ngkap. Selain itu sebelumnya ia juga sempat mencoba mengakhiri hidup karena merasa tertekan.

Senin, 12 Januari 2026 - 19:40 WIB

Unit Reskrim Polsek Maospati berhasil mengungkap kasus pencurian sepeda motor di wilayah Kecamatan Maospati.

Senin, 12 Januari 2026 - 19:34 WIB

Tak Diberi Uang, Emosi Meledak! Pria di Badung Ngamuk Rusak Merajan, Kerugian Tembus Rp200 Juta

Senin, 12 Januari 2026 - 18:03 WIB

Penangkapan Terhadap Seorang DJ Berinisial M, IPTU Idam Berikan Klarifikasi Resmi

Senin, 12 Januari 2026 - 18:00 WIB

Polda Bali resmi menetapkan Kepala Kanwil BPN Provinsi Bali, I Made Daging, sebagai tersangka dalam kasus dugaan penyalahgunaan kewenangan dan pelanggaran kearsipan negara.

Senin, 12 Januari 2026 - 07:05 WIB

Motor Honda Vario Warga Warungdowo Digondol Maling di Siang Bolong, Aksi Terekam CCTV

Sabtu, 10 Januari 2026 - 07:46 WIB

Tiga Gangster Kampungan Ditangkap Polres Gresik Beri Tindakan Tegas Terukur

Berita Terbaru