JAKARTA Surya Indonesia.net – Pelaksanaan Kegiatan Rapat Koordinasi Pengendalian Kinerja dan Refleksi Akhir Tahun 2023 serta Penyusunan Target Kinerja Tahun 2024 memasuki hari Kedua. Kepala Kantor Wilayah, Romi Yudianto bersama Kepala Divisi Administrasi, Mamur Saputra, Kepala Divisi Pemasyarakatan, I Putu Murdiana, Kepala Divisi Keimigrasian, Barron Ichsan dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan Hak Asasi Manusia, Alexander Palti dikumpulkan menjadi 1 ruangan guna dilakukan Evaluasi Kinerja Kantor Wilayah oleh Tim Evaluator Pimti Madya.
Adapun Tim Evaluator yang menguji para Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Bali yakni Kepala BPSDM Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Iwan Kurniawan, Staf Ahli Menteri Hukum dan HAM Bidang Ekonomi, Lucky Agung Binarto, dan Inspektur Wilayah I Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Ika Yusanti.
Evaluasi Capaian Kinerja Kantor Wilayah Tahun 2023 dilakukan selama 45 menit yang diawali dengan Paparan Capaian Kinerja Kanwil oleh Kepala Kantor Wilayah selama 15 menit dan diskusi tanya jawab oleh Pimti Madya selama 30 menit.
Dihadapan Tim Evaluator,Kakanwil Kemenkumham Bali, Romi Yudianto didampingi Pimpinan Tinggi Pratama menyampaikan terkait dengan Capaian Kinerja Anggaran, Capaian Reformasi Birokrasi, Capaian Perjanjian Kinerja, dan Capaian Rincian Output Prioritas Nasional. “Seluruh Capaian Kinerja Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali telah menunjukkan capaian yang optimal” pungkas Romi.
Kakanwil Kemenkumham Bali juga menjelaskan kepada Tim Evaluator Langkah Strategis sebagai upaya Pimpinan dan seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham Bali dalam menghadapiTahun Anggaran 2024. “Kami yakin bahwa dengan langkah-langkah strategis yang telah ditetapkan akan memastikan pencapaian kinerja yang optimal” ujar Romi.
Selain dilakukan evaluasi, peserta Rapat Koordinasi juga mengikuti kegiatan Desk Layanan dimana Pembekalan Materi diberikan oleh Narasumber Eksternal yakni Direktur Pengawasan Bidang Politik dan Penegakan Hukum dari BPKP RI dan Kepala Subdirektorat Anggaran Bidang Hukum dari Direktorat Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan. Peserta rapat koordinasi juga diberikan Coaching Clinic dari Inspektur Wilayah VI Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI tentang Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM.
Pelaksanaan Rapat Koordinasi Pengendalian Kinerja dan Refleksi Akhir Tahun 2023 serta Penyusunan Target Kinerja Tahun 2024 diselenggarakan selama 4 hari dari tanggal 12 Desember s.d 15 Desember 2023 dengan menghadirkan 375 orang peserta yang terdiri dari seluruh Pimpinan Tinggi Madya, staf khusus, dan pimti pratama dilingkungan Kemenkumham.( Ag )