Bangli , Surya Indonesia.net – Guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, Polres Bangli bersama Polsek Kintamani melaksanakan kegiatan pengamanan kunjungan wisatawan di kawasan Obyek Wisata Kintamani.
Kegiatan pengamanan tersebut dilaksanakan pada Jumat, 16 Januari 2026, mulai pukul 10.00 Wita hingga selesai, dengan melibatkan personel gabungan dari Polres Bangli dan Polsek Kintamani.
Pengamanan dipimpin langsung oleh KBO Satlantas Polres Bangli IPTU I Ketut Karya, didampingi Kanit Binmas Polsek Kintamani IPTU I Made Wartika, dengan kekuatan personel penebalan sebanyak 15 orang. Sebelum pelaksanaan pengamanan, seluruh personel mengikuti apel kesiapan, kemudian dilanjutkan dengan penempatan anggota di beberapa titik strategis pada obyek-obyek wisata di kawasan Kintamani.
Adapun fokus pengamanan meliputi pengaturan arus lalu lintas, pengawasan aktivitas wisatawan, serta upaya pencegahan terhadap potensi gangguan kamtibmas guna memastikan kegiatan kunjungan wisata berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
Dengan kehadiran personel Polri di tengah masyarakat dan kawasan wisata, diharapkan para wisatawan, baik domestik maupun mancanegara, dapat menikmati keindahan Obyek Wisata Kintamani dengan rasa aman dan nyaman.
Polres Bangli berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dan pengamanan di kawasan wisata, khususnya pada waktu-waktu tertentu dengan tingkat kunjungan wisatawan yang tinggi, demi terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Bangli.
( red)

























