Bangli, Surya Indonesia.net – Polsek Bangli
Dalam rangka memantau kunjungan wisatawan sekaligus memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, jajaran Polsek Bangli Polres Bangli meningkatkan kegiatan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) melalui patroli ke sejumlah obyek wisata di wilayah Kecamatan Bangli.
Sehubungan dengan hal tersebut, pada Jumat, 16 Januari 2026, Pawas Polsek Bangli AKP I Wayan Darmaja didampingi Padal beserta anggota melaksanakan patroli dialogis di Obyek Desa Wisata Penglipuran, Kelurahan Kubu, Kecamatan/Kabupaten Bangli. Kegiatan ini difokuskan pada pemantauan arus kunjungan wisatawan, baik domestik maupun mancanegara, serta upaya pencegahan terhadap potensi gangguan kamtibmas.
Di sela-sela patroli, Pawas bersama anggota juga melaksanakan dialogis dengan pengelola obyek wisata dan pecalang setempat. Dalam kesempatan tersebut disampaikan imbauan kamtibmas agar seluruh unsur pengamanan internal ikut berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan wisata.
“Kami mengajak pengelola dan pecalang obyek wisata untuk bersama-sama berpartisipasi menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga wisatawan merasa aman dan nyaman saat berkunjung,” ujar AKP I Wayan Darmaja.
Selain itu, Pawas bersama anggota juga menyempatkan diri berdialog dengan para wisatawan asing maupun domestik, seraya memberikan imbauan agar turut menjaga keamanan, ketertiban, serta mematuhi aturan yang berlaku guna mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
Dengan dilaksanakannya patroli dialogis ini, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Bangli tetap terjaga dalam keadaan aman dan kondusif, khususnya di kawasan obyek wisata.
Sementara itu, Kapolsek Bangli Kompol I Gusti Made Sudarma Putra, S.Sos., S.H., M.A.P, seizin Kapolres Bangli, saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa kegiatan pengamanan dan patroli dialogis di sejumlah obyek wisata akan terus ditingkatkan.
“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta para pengunjung. Kami juga mengimbau agar wisatawan bersama-sama menjaga keamanan, sehingga aktivitas kunjungan wisata dapat berjalan dengan aman dan kondusif,” jelasnya.
( red)

























