Denpasar , Surya Indonesia.net – Pelayanan humanis kembali ditunjukkan oleh personel Satpas SIM Polresta Denpasar dalam pelaksanaan ujian teori bagi para pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM). Pada kegiatan yang berlangsung di ruang ujian teori Satpas Polresta Denpasar tersebut, petugas terlihat aktif mendampingi peserta untuk memastikan proses berjalan lancar, tertib, dan transparan. (21/11/25)
Dalam suasana ruang ujian yang kondusif, salah satu personel Satpas memberikan arahan sekaligus memastikan pemohon memahami tata cara penggunaan perangkat ujian berbasis komputer. Pendampingan dilakukan tanpa mengganggu objektivitas penilaian, melainkan sebagai bentuk pelayanan prima agar setiap peserta dapat mengikuti tahapan ujian dengan nyaman.
Menurut Kasi Humas Polresta Denpasar Kompol I Ketut Sukadi pendekatan pelayanan yang ramah dan informatif ini sejalan dengan komitmen Polresta Denpasar dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik, khususnya pada proses penerbitan SIM. “Kami berharap dengan adanya bimbingan dan edukasi yang tepat, masyarakat semakin memahami pentingnya tertib berlalu lintas serta mampu menjadi pengemudi yang aman dan bertanggung jawab,” ucap Kasi Humas
Kegiatan secara rutin digelar dan seluruh pemohon mengikuti proses sesuai ketentuan yang berlaku.
( red)





















