Breaking News

Jalankan Tugas Sesuai SOP, Kalapas Tekankan Kesiapsiagaan Petugas Lapas Tabanan

Senin, 3 November 2025 - 16:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabanan, Surya indonesia.net – Jajaran petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan mengikuti apel pagi yang dipimpin langsung oleh Kepala Lapas, Prawira Hadiwidjojo, Senin (03/11). Kegiatan ini menjadi momentum penguatan kesiapsiagaan seluruh petugas dalam melaksanakan tugas dan fungsi sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku.

Kalapas menegaskan pentingnya kedisiplinan dan profesionalisme dalam setiap pelaksanaan tugas, baik di bidang pembinaan maupun pengamanan.

“Setiap petugas harus memahami dan menjalankan tugasnya dengan berpedoman pada SOP yang telah ditetapkan. Kesiapsiagaan dan kepatuhan terhadap prosedur menjadi kunci dalam menciptakan situasi kerja yang aman dan kondusif,” ujar Prawira.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Prawira juga menekankan bahwa setiap pelaksanaan kegiatan pembinaan harus mengedepankan mitigasi risiko, terutama bagi Warga Binaan yang terlibat dalam Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE). “Laksanakan pengawalan dan pengawasan secara maksimal terhadap seluruh kegiatan Warga Binaan di kebun, cuci motor, maupun laundry. Mitigasi risiko harus menjadi bagian dari budaya kerja kita,” tambahnya.

Lebih lanjut, Prawira mengapresiasi dedikasi seluruh jajaran yang telah menunjukkan kinerja optimal dalam menjalankan tugas. Menurutnya, semangat dan kekompakan petugas menjadi kekuatan utama dalam menjaga stabilitas dan kualitas layanan di Lapas Tabanan. “Terima kasih atas kerja keras dan tanggung jawab yang telah ditunjukkan oleh seluruh jajaran. Saya berharap semangat ini tidak pernah kendor, teruslah memberikan pelayanan terbaik dan pembinaan yang bermakna bagi Warga Binaan,” tutupnya.

( red )

Berita Terkait

Gaktibplin oleh Bid Propam Polda Sulut di Polsek Rainis dan Polsek Beo
Seorang filsuf pernah berkata: “Penyesalan terbesar dalam sejarah manusia adalah penerimaan istilah manusia”
Polres Bandara Ngurah Rai Terima Penyuluhan Hukum Perkapolri No. 1 Tahun 2025 dari Bidkum Polda Bali
Kantor Unit Pasar Pinasungkulan Dibersihkan dan Ditata Ulang oleh Perumda Pasar Bitung
Peningkatan Kemampuan Polwan Negosiator: Wujudkan Komunikasi Persuasif dan Pendekatan Humanis dalam Penanganan Unjuk Rasa
Apel Pagi Jam Pimpinan di Polres Gianyar, Kapolres Tekankan Kedisiplinan dan Tanggung Jawab Personel
Pakar Gizi Apresiasi Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis di SPPG Polda Bali
Bhabinkamtibmas Sudimara Sampaikan Amanat Anti-Bullying dan Disiplin di SDN 3 Sudimara

Berita Terkait

Senin, 3 November 2025 - 20:49 WIB

Gaktibplin oleh Bid Propam Polda Sulut di Polsek Rainis dan Polsek Beo

Senin, 3 November 2025 - 18:11 WIB

Seorang filsuf pernah berkata: “Penyesalan terbesar dalam sejarah manusia adalah penerimaan istilah manusia”

Senin, 3 November 2025 - 17:58 WIB

Polres Bandara Ngurah Rai Terima Penyuluhan Hukum Perkapolri No. 1 Tahun 2025 dari Bidkum Polda Bali

Senin, 3 November 2025 - 17:44 WIB

Kantor Unit Pasar Pinasungkulan Dibersihkan dan Ditata Ulang oleh Perumda Pasar Bitung

Senin, 3 November 2025 - 16:50 WIB

Apel Pagi Jam Pimpinan di Polres Gianyar, Kapolres Tekankan Kedisiplinan dan Tanggung Jawab Personel

Senin, 3 November 2025 - 16:47 WIB

Pakar Gizi Apresiasi Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis di SPPG Polda Bali

Senin, 3 November 2025 - 16:44 WIB

Bhabinkamtibmas Sudimara Sampaikan Amanat Anti-Bullying dan Disiplin di SDN 3 Sudimara

Senin, 3 November 2025 - 16:42 WIB

Polres Tabanan Hadiri Rakor Persiapan Hari Pahlawan 2025, Matangkan Teknis Upacara dan Kesiapan Pasukan

Berita Terbaru