Breaking News
IconSurya Indonesia - THE VELOCITY OF PURBAYA

Mahasiswa NU Dukung Polri Berantas Narkoba, Apresiasi Pemusnahan Barang Bukti Bernilai Rp29 Triliun

Minggu, 2 November 2025 - 14:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Surya indonesia.net  – Presidium Nasional Badan Eksekutif Mahasiswa Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (BEM PTNU) menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap langkah tegas Polri dalam pemberantasan narkoba, termasuk kegiatan pemusnahan barang bukti narkotika yang dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Rabu (29/10).

Ketua BEM PTNU, Ahmad Bahur Rifqi, menilai kegiatan pemusnahan barang bukti narkoba ini merupakan langkah konkret dalam upaya menyelamatkan generasi bangsa dari ancaman narkotika.

“Kami sangat mengapresiasi inisiasi dari Polri. Kegiatan ini sangat bagus dan kami sangat mendukung, karena dengan pemusnahan barang bukti narkoba ini, kita bisa menyelamatkan generasi bangsa untuk masa depan,” ujar Ahmad Bahur Rifqi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menegaskan, pemberantasan narkoba tidak boleh berhenti pada kegiatan seremonial, melainkan harus menjadi gerakan berkelanjutan yang melibatkan seluruh elemen bangsa.

“Saya harap kegiatan seperti ini tidak hanya seremonial, tapi benar-benar menjadi dorongan positif untuk seluruh lembaga di negara ini agar terus mengungkap sindikat-sindikat narkoba,” lanjutnya.

Ahmad Bahur Rifqi menegaskan bahwa mahasiswa Nahdlatul Ulama di seluruh Indonesia siap mendukung langkah Polri dalam mengungkap jaringan kejahatan narkoba demi mewujudkan Indonesia yang bersih dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika.

“Kami, BEM PTNU se-Indonesia, menyatakan dukungan penuh terhadap Polri dan seluruh jajarannya dalam memberantas kejahatan narkoba,” tegasnya.

Kegiatan pemusnahan barang bukti narkoba tersebut merupakan bentuk komitmen pemerintah dan aparat penegak hukum dalam melindungi masyarakat dari bahaya narkoba, serta wujud nyata sinergi antara pemerintah, aparat, dan masyarakat, termasuk kalangan mahasiswa.

( red )

Berita Terkait

Musik Orkes Melayu Gerobak Dorong Meriahkan CFD Bundaran HI, Polwan Sampaikan Imbauan Humanis
Tanam Jagung Kembali, Lapas Tabanan Mantapkan Pembinaan Kemandirian Produktif
Polsek Kuta Selatan Gelar Apel dan Patroli Gabungan Atensi Malam Minggu
Pangdam IX/Udayana Tutup Persami KKRI: Tanamkan Disiplin dan Semangat Bela Negara bagi Generasi Muda
Kapolres Tabanan Hadiri Penutupan Persami KKRI Gelombang III di Rindam IX/Udayana: Tanamkan Jiwa Bela Negara pada Generasi Muda
THE VELOCITY OF PURBAYA
Kapolsek Tabanan Pimpin Pengamanan Ketat Singasana Fun Run, Tandai Pembukaan HUT Kota Singasana ke-532
Polda Bali Kembali Gencar mengawasi Harga Beras, 2 Toko di Denpasar Terjaring Razia.

Berita Terkait

Minggu, 2 November 2025 - 20:50 WIB

Musik Orkes Melayu Gerobak Dorong Meriahkan CFD Bundaran HI, Polwan Sampaikan Imbauan Humanis

Minggu, 2 November 2025 - 18:37 WIB

Tanam Jagung Kembali, Lapas Tabanan Mantapkan Pembinaan Kemandirian Produktif

Minggu, 2 November 2025 - 18:34 WIB

Polsek Kuta Selatan Gelar Apel dan Patroli Gabungan Atensi Malam Minggu

Minggu, 2 November 2025 - 18:29 WIB

Kapolres Tabanan Hadiri Penutupan Persami KKRI Gelombang III di Rindam IX/Udayana: Tanamkan Jiwa Bela Negara pada Generasi Muda

Minggu, 2 November 2025 - 16:45 WIB

THE VELOCITY OF PURBAYA

Minggu, 2 November 2025 - 14:20 WIB

Kapolsek Tabanan Pimpin Pengamanan Ketat Singasana Fun Run, Tandai Pembukaan HUT Kota Singasana ke-532

Minggu, 2 November 2025 - 14:18 WIB

Polda Bali Kembali Gencar mengawasi Harga Beras, 2 Toko di Denpasar Terjaring Razia.

Minggu, 2 November 2025 - 14:14 WIB

Wujud Kepedulian TNI untuk Petani, Pengecoran Saluran Irigasi TMMD ke-126 di Benteng Tawa Hampir Rampung

Berita Terbaru