Breaking News

Sat Samapta Polres Tabanan Gelar Patroli Jalan Kaki Subuh, Wujudkan Keamanan Kondusif di Tengah Kota

Kamis, 16 Oktober 2025 - 06:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabanan, Surya indonesia.net –  Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polres Tabanan, personel Sat Samapta kembali melaksanakan kegiatan Patroli Jalan Kaki Subuh Keliling Perintis Presisi pada Kamis (16/10/2025) dini hari. Kegiatan yang dimulai pukul 01.00 hingga 02.30 WITA ini dipimpin oleh PS. Kasubnit 2 Dalmas Bripka I Wayan Rangga Dita Diputra, dengan personel pelaksana Briptu Made Gandhi Yoga Mahotama dan Bripda Komang Ari Wardana Saputra.

Sebelum pelaksanaan patroli, personel terlebih dahulu menerima arahan (AAP) dari pimpinan terkait langkah-langkah antisipasi potensi gangguan kamtibmas di wilayah rawan. Rute patroli kali ini meliputi kawasan Perumahan Jalan Tukad Pancoran, Pasar Transit Tabanan, serta lingkungan sekitar SD Negeri 6 Tabanan. Dengan berjalan kaki, personel dapat menjangkau area yang sulit dilalui kendaraan, sekaligus berinteraksi langsung dengan masyarakat sekitar.

Selama kegiatan berlangsung, personel melaksanakan pengecekan dan pemantauan situasi di tiap titik sasaran. Di Perumahan Jalan Tukad Pancoran, petugas memastikan keamanan lingkungan dan mencegah potensi tindak pidana 3C (curat, curas, curanmor). Sementara di Pasar Transit Tabanan, patroli difokuskan pada antisipasi tindak pencurian di malam hari, dan di sekitar SD Negeri 6 Banjar Anyar dilakukan pemantauan guna mencegah aksi kriminalitas terhadap fasilitas pendidikan. Hasilnya, Hasilnya, seluruh lokasi terpantau aman, kondusif, dan terkendali.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H.,melalui Kasat Samapta AKP I Ketut Suaba,mengatakan”Melalui kegiatan patroli subuh ini, Sat Samapta Polres Tabanan terus berupaya menghadirkan rasa aman bagi masyarakat serta menekan peluang terjadinya gangguan kamtibmas. Kegiatan ini juga menjadi bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat secara nyata, sekaligus mempererat hubungan humanis antara aparat keamanan dan warga demi terciptanya lingkungan yang tertib dan harmonis.

( red )

Berita Terkait

Demi Tuntut Hak Pesangon, Eks Karyawan Damri Jalan Kaki dari Surabaya ke Jakarta
Berikan rasa aman di pagi hari, Personel Polsek Selemadeg barat gelar Strong Point pagi
Samsat Gerai Bajera, Hadir Dekatkan Pelayanan Pajak Kendaraan Bermotor kepada Masyarakat
Piket Fungsi Polsek Kediri Dipimpin Pawas Laksanakan Blue Light Patrol (BLP)
Polres Tabanan Gelar Blue Light Patrol Dini Hari, Antisipasi Kejahatan 3C di Wilayah Kota
Polisi Sahabat Anak, Satbinmas dan Satlantas Polres Tabanan Tanamkan Disiplin dan Kesadaran Lalu Lintas Sejak Dini
Pelayanan Humanis Petugas Satpas Sim Polresta Denpasar Kepada Pemohon Sim
Perkuat Komitmen Zona Integritas, Lapas Tabanan Terima Studi Tiru Lapas Singaraja

Berita Terkait

Kamis, 16 Oktober 2025 - 08:28 WIB

Demi Tuntut Hak Pesangon, Eks Karyawan Damri Jalan Kaki dari Surabaya ke Jakarta

Kamis, 16 Oktober 2025 - 06:50 WIB

Berikan rasa aman di pagi hari, Personel Polsek Selemadeg barat gelar Strong Point pagi

Kamis, 16 Oktober 2025 - 06:48 WIB

Samsat Gerai Bajera, Hadir Dekatkan Pelayanan Pajak Kendaraan Bermotor kepada Masyarakat

Kamis, 16 Oktober 2025 - 06:46 WIB

Piket Fungsi Polsek Kediri Dipimpin Pawas Laksanakan Blue Light Patrol (BLP)

Kamis, 16 Oktober 2025 - 06:41 WIB

Polisi Sahabat Anak, Satbinmas dan Satlantas Polres Tabanan Tanamkan Disiplin dan Kesadaran Lalu Lintas Sejak Dini

Kamis, 16 Oktober 2025 - 06:39 WIB

Sat Samapta Polres Tabanan Gelar Patroli Jalan Kaki Subuh, Wujudkan Keamanan Kondusif di Tengah Kota

Rabu, 15 Oktober 2025 - 22:48 WIB

Pelayanan Humanis Petugas Satpas Sim Polresta Denpasar Kepada Pemohon Sim

Rabu, 15 Oktober 2025 - 22:46 WIB

Perkuat Komitmen Zona Integritas, Lapas Tabanan Terima Studi Tiru Lapas Singaraja

Berita Terbaru