Breaking News

Polres Jember Luncurkan Bus SIM Keliling Permudah Layanan SIM untuk Masyarakat

Rabu, 12 Maret 2025 - 21:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JEMBER, Surya Indonesia. Net– Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Jember, Polda Jawa Timur, resmi meluncurkan layanan bus perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) keliling.

Inovasi ini dihadirkan sebagai upaya meningkatkan serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama bagi mereka yang berada jauh dari Satpas Prototype Sat Lantas Polres Jember, Polda Jatim.

Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, mengungkapkan bahwa layanan ini mempermudah masyarakat dalam memperpanjang masa berlaku SIM tanpa harus datang langsung ke kantor Satpas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ini salah satu upaya kami dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,”ungkap AKBP Bayu Pratama, Selasa (11/3/2025).

Masih kata AKBP Bayu Pratama, dengan adanya bus SIM keliling, warga tidak perlu datang ke Satpas, tetapi cukup mendatangi lokasi-lokasi yang telah dijadwalkan.

Menurut AKBP Bayu, kehadiran bus SIM keliling ini sangat membantu, terutama bagi warga yang tinggal di kecamatan yang cukup jauh dari pusat kota, seperti Sumberbaru, Sumberjambe, dan Jombang.

Dengan demikian, layanan ini dapat menjangkau masyarakat secara lebih luas dan merata.

Dikesempatan yang sama, Kasat Lantas Polres Jember, AKP B. Bagas Simamarta, menambahkan bahwa bus SIM keliling telah diterima sejak Desember 2024.

Namun, operasionalnya baru bisa dimulai pada Februari 2025 setelah menunggu kelengkapan perangkat dari Korlantas Mabes Polri serta penyetingan sistem di dalam bus.

“Selain yang telah terjadwal, layanan bus SIM keliling juga dapat disesuaikan secara insidentil,” ujar AKP Bagas.

Para Kapolsek di wilayah hukum Polres Jember juga dapat mengajukan permohonan jadwal operasional bus, dengan syarat minimal terdapat 30 pemohon perpanjangan SIM A dan C. (Nono Kartika)

Berita Terkait

Tokoh Adat Akuan Abung: Dukungan Terbaik untuk Sekda Terpilih
Polri Gelar Apel Kasatwil 2025, Wujudkan Transformasi Polri yang Profesional untuk Masyarakat
Warga RW 01 Rungkut Tengah Bergotong Royong Menambal Jalan Berlubang
Polsek Pupuan Laksanakan Pengaturan di Simpang Pasar Pupuan Antisipasi Aktivitas Jual Beli di Hari Minggu
Polsek Baturiti Maksimalkan Pengamanan Ibadah Minggu Demi Terwujudnya Ibadah yang Damai dan Khidmat
Polsek Gianyar Laksanakan Pengamanan Jalan Santai Hut Hari Guru Nasional & Hut PGRI Ke -80 di SMAN 1 Gianyar
Harga Beras Menjadi Sorotan Masyarakat, Satgas Pangan Polda Bali Laksanakan Sidak
Kolaborasi Bhabinkamtibmas–Linmas Kawal Keamanan Wilayah Kesiman Petilan pada Malam Akhir Pekan

Berita Terkait

Minggu, 23 November 2025 - 22:35 WIB

Tokoh Adat Akuan Abung: Dukungan Terbaik untuk Sekda Terpilih

Minggu, 23 November 2025 - 20:12 WIB

Polri Gelar Apel Kasatwil 2025, Wujudkan Transformasi Polri yang Profesional untuk Masyarakat

Minggu, 23 November 2025 - 17:39 WIB

Warga RW 01 Rungkut Tengah Bergotong Royong Menambal Jalan Berlubang

Minggu, 23 November 2025 - 17:31 WIB

Polsek Baturiti Maksimalkan Pengamanan Ibadah Minggu Demi Terwujudnya Ibadah yang Damai dan Khidmat

Minggu, 23 November 2025 - 17:29 WIB

Polsek Gianyar Laksanakan Pengamanan Jalan Santai Hut Hari Guru Nasional & Hut PGRI Ke -80 di SMAN 1 Gianyar

Minggu, 23 November 2025 - 17:27 WIB

Harga Beras Menjadi Sorotan Masyarakat, Satgas Pangan Polda Bali Laksanakan Sidak

Minggu, 23 November 2025 - 17:25 WIB

Kolaborasi Bhabinkamtibmas–Linmas Kawal Keamanan Wilayah Kesiman Petilan pada Malam Akhir Pekan

Minggu, 23 November 2025 - 17:23 WIB

Polsek Dentim All Out Gelar BLP, Amankan Malam Akhir Pekan

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Tokoh Adat Akuan Abung: Dukungan Terbaik untuk Sekda Terpilih

Minggu, 23 Nov 2025 - 22:35 WIB

Kriminal

Satresnarkoba Polresta Malang Kota Tangkap Terduga Kurir Narkoba

Minggu, 23 Nov 2025 - 18:00 WIB

Serba-Serbi

Warga RW 01 Rungkut Tengah Bergotong Royong Menambal Jalan Berlubang

Minggu, 23 Nov 2025 - 17:39 WIB