Breaking News

Pengamanan Upacara Ngaben di Desa Adat Bualu Berjalan Lancar

Jumat, 24 Januari 2025 - 13:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Badung , Surya Indonesia.net – Bhabinkamtibmas Kelurahan Benoa, Aiptu I Made Nidia, bersama unit Lalu Lintas Polsek Kuta Selatan dan Pecalang Banjar Penyarikan, melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas dalam rangka upacara Ngaben di Desa Adat Bualu pada Kamis (23/1).

Kegiatan yang dimulai pukul 12.00 WITA ini melibatkan pengamanan di beberapa titik strategis, di antaranya simpang Kantor Desa Adat Bualu, simpang PDAM, hingga Setra Desa Adat Bualu. Pengamanan dilakukan guna memastikan kelancaran jalannya upacara adat serta menjaga ketertiban arus lalu lintas di sekitar lokasi.

Menurut Aiptu I Made Nidia, situasi selama kegiatan berlangsung terpantau aman dan lancar tanpa kendala. “Kami bersinergi dengan pecalang dan pihak terkait untuk memastikan upacara adat ini berjalan dengan baik, tanpa mengganggu aktivitas masyarakat di sekitarnya,” jelas Aiptu Nidia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolsek Kuta Selatan dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan pengamanan ini merupakan wujud nyata pelayanan Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat, khususnya yang sedang melaksanakan rangkaian upacara Pitra Yadnya. “Kami juga mengapresiasi kerja sama dari semua pihak yang turut menjaga kondusivitas sehingga acara adat ini dapat berlangsung dengan aman dan lancar,” ujar Kapolsek.

Dengan sinergi yang terjalin, pelaksanaan upacara Ngaben di Desa Adat Bualu berhasil berjalan dengan tertib, mencerminkan kolaborasi harmonis antara aparat keamanan, pecalang, dan masyarakat.

( Ags )

Berita Terkait

Pengamankan delapan pemuda yang teridentifikasi sebagai kelompok “anak punk” di area depan Pura Dalem
Geuchik Pertampakan Bantah Tudingan Program Fiktif Yang Disuarakan Masyarakat
Profil Andar Amin Harahap, Kader Golkar Berpengalaman yang Menguat Menuju Ketua Golkar Sumut
Police Goes to. School, Satlantas Polres Magetan Kenalkan Rambu Lalu Lintas Sejak Dini kepada Anak PAUD/TK Milangasri
Pangdam IX/Udayana Dampingi Menteri Pertahanan RI Kunjungi Politeknik Pertahanan Unhan Ben Mboi
Silaturahmi Kapolresta Denpasar dengan Awak Media Perkuat Sinergi dalam Pemberitaan
Polres Gresik Wujudkan Pelayanan Inklusif dengan Terbitkan SIM D Ramah Disabilitas
Tim Gabungan Temukan Ibu dan Bayi Korban Arus Sungai Jemanik Tabanan

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 06:43 WIB

Pengamankan delapan pemuda yang teridentifikasi sebagai kelompok “anak punk” di area depan Pura Dalem

Jumat, 23 Januari 2026 - 00:09 WIB

Geuchik Pertampakan Bantah Tudingan Program Fiktif Yang Disuarakan Masyarakat

Jumat, 23 Januari 2026 - 00:07 WIB

Profil Andar Amin Harahap, Kader Golkar Berpengalaman yang Menguat Menuju Ketua Golkar Sumut

Jumat, 23 Januari 2026 - 00:05 WIB

Police Goes to. School, Satlantas Polres Magetan Kenalkan Rambu Lalu Lintas Sejak Dini kepada Anak PAUD/TK Milangasri

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:20 WIB

Silaturahmi Kapolresta Denpasar dengan Awak Media Perkuat Sinergi dalam Pemberitaan

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:19 WIB

Polres Gresik Wujudkan Pelayanan Inklusif dengan Terbitkan SIM D Ramah Disabilitas

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:40 WIB

Tim Gabungan Temukan Ibu dan Bayi Korban Arus Sungai Jemanik Tabanan

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:37 WIB

Kapolsek Kuta Laksanakan Sambang dan Silaturahmi dengan Camat Kuta, Perkuat Sinergi Kamtibmas

Berita Terbaru