Breaking News

Kapolres Karangasem Hadiri Upacara Tabur Bunga di Dermaga Tanahampo

Minggu, 10 November 2024 - 12:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karangasem , Surya indonesia.net  – Usai menghadiri upacara bendera di Lapangan Tanah Aron, Kapolres Karangasem AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H., M.K.P., melanjutkan rangkaian peringatan Hari Pahlawan dengan menghadiri Upacara Tabur Bunga di Dermaga Tanahampo, Desa Ulakan, Kecamatan Manggis, Minggu (10/11).

Upacara tabur bunga yang dipimpin oleh Pj. Bupati Karangasem Dr. I Wayan Artha Dipa, S.H., M.H. sebagai inspektur upacara ini menjadi simbol penghormatan terakhir kepada para pahlawan yang telah gugur demi kemerdekaan Indonesia.

“Prosesi tabur bunga ini memiliki makna mendalam sebagai bentuk penghargaan dan doa untuk para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa raga mereka. Semoga pengorbanan mereka dapat menjadi inspirasi bagi kita semua untuk terus membangun dan memajukan Kabupaten Karangasem,” ungkap AKBP I Nengah Sadiarta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Upacara yang digelar di tepi pantai Tanahampo ini berlangsung khidmat. Para peserta upacara yang terdiri dari unsur Forkopimda dan perwakilan masyarakat secara bergantian menebar bunga ke laut sebagai simbolisasi penghormatan kepada para pahlawan.

Rangkaian upacara peringatan Hari Pahlawan di Kabupaten Karangasem ini menunjukkan komitmen seluruh elemen masyarakat untuk terus mengenang dan meneladani semangat juang para pahlawan dalam membangun daerah.

( Ags )

Berita Terkait

Viral Dugaan Unprosedural Penggeledahan Terhadap Advokat Di Medan, Laskar Prabowo 08 DPD Sumut: Kapolda Harus Segera Tindak Hingga Pihak Yang Lalai Dalam Pertanggungjawaban Tugasnya.
Sekretaris Laskar Prabowo 08 DPD Sumut Minta Kapolda Sumut Tindak Anggota Subdit III Polda Sumut Yang Diduga Lakukan Uprosedural Penggeledahan Terhadap Advokat Di Medan
Panen Raya Padi di Telang, Wamen Viva Yoga: Kawasan Transmigrasi Berkontribusi Menjadi Lumbung Pangan
Hadirkan Ruang Kreativitas dan Family Friendly, Cafe Daily Muse Resmi Dibuka
Tak Hanya Jaga Kamtibmas, Polres Gresik Turun Tangan Donor Darah Bantu Penuhi Stok Darah PMI
Polsek Tabanan Intensifkan Patroli Dialogis Guna Jamin Kamtibmas di Akhir Pekan
Wujud Empati dan Kepedulian, Pimpinan Polres Tabanan Melayat ke Rumah Duka Keluarga Anggota
Polsek Dentim Bersama Pecalang Kawal Pecaruan Ida Ratu Pura Kawitan di Denpasar Timur

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 01:51 WIB

Viral Dugaan Unprosedural Penggeledahan Terhadap Advokat Di Medan, Laskar Prabowo 08 DPD Sumut: Kapolda Harus Segera Tindak Hingga Pihak Yang Lalai Dalam Pertanggungjawaban Tugasnya.

Minggu, 25 Januari 2026 - 01:49 WIB

Sekretaris Laskar Prabowo 08 DPD Sumut Minta Kapolda Sumut Tindak Anggota Subdit III Polda Sumut Yang Diduga Lakukan Uprosedural Penggeledahan Terhadap Advokat Di Medan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 21:28 WIB

Panen Raya Padi di Telang, Wamen Viva Yoga: Kawasan Transmigrasi Berkontribusi Menjadi Lumbung Pangan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 18:31 WIB

Tak Hanya Jaga Kamtibmas, Polres Gresik Turun Tangan Donor Darah Bantu Penuhi Stok Darah PMI

Sabtu, 24 Januari 2026 - 18:28 WIB

Polsek Tabanan Intensifkan Patroli Dialogis Guna Jamin Kamtibmas di Akhir Pekan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 18:26 WIB

Wujud Empati dan Kepedulian, Pimpinan Polres Tabanan Melayat ke Rumah Duka Keluarga Anggota

Sabtu, 24 Januari 2026 - 18:24 WIB

Polsek Dentim Bersama Pecalang Kawal Pecaruan Ida Ratu Pura Kawitan di Denpasar Timur

Sabtu, 24 Januari 2026 - 18:20 WIB

Dituding Selingkuh Lewat Facebook, Seorang Wanita Laporkan Akun Medsos

Berita Terbaru