Breaking News

Pantau Arus Lalin Jalur Selatan Kapolres AKBP Teguh Priyo Wasono Beri motivasi Ke Personel

Rabu, 7 Agustus 2024 - 10:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mangupura , Surya Indonesia.net – Kepala Kepolisian Resor Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK turun langsung kelapangan memastikan pelaksanaan PH sore dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat di sepanjang jalur jalan Raya Kerobokan – Tanah Lot berjalan sesuai plotingan yang telah ditentukan, adapun lokasi pemantauan arus lalu lintas diantaranya simpang Padonan sampai dengan simpang Prerenan Kabupaten Badung, Bali, Selasa (6/8) sore pukul 15.50 Wita.

Kapolres Badung mengatakan selain untuk memberikan motivasi terhadap anggota yang melaksanakan tugas, juga untuk memastikan kehadiran anggota dilapangan terutama di titik-titik padat arus kendaraan.

“Kita pastikan setiap simpul jalan raya ada petugasnya, ini dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat pengguna jalan, Keberadaan petugas tentunya akan bisa sedikit mengurai kemacetan arus lalu lintas.” Ujarnya didampingi Panit Lantas Polsek Kuta Utara Ipda I Made Sutarja, SH disimpang Padonan – Berawa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu perwira menengah asli Jawa Timur tersebut mengimbau kepada pengguna jalan raya, agar selalu berhati-hati dan mentaati aturan lalu lintas, guna mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas.

“Salah satu penyebab kecelakaan lalu lintas berawal dari pelanggaran, untuk itu tetap patuhi aturan lalu lintas dan jangan mengendarai kendaraan dalam keadaan pengaruh minuman keras,” imbuhnya.

Selain itu Beliau juga mengingatkan kepada seluruh anggota dilapangan, agar tetap menjaga sikap yang santun serta hati-hati melaksanakan tugas, perhatikan keselamatan diri sendiri dengan mencari posisi yang tepat, sehingga bisa dilihat oleh pengendara kendaraan yang akan melewati jalur lalu lintas.
“Berikan pelayanan secara humanis, jauhi sikap arogansi, jaga keselamatan diri, laksanakan tugas dengan tulus dan ikhlas, serta jadikan tugas ini sebagai ladang ibadah buat kita.” pungkasnya.

( Ags )

Berita Terkait

DPC PDI Perjuangan Gelar Perayaan Natal, Amithya: Pesan Bung Karno, Indonesia untuk Semua
Bhabinkamtibmas Desa Batannyuh Polsek Marga Sambangi Warga Desa Binaan
Rapat Daring Evaluasi KDKMP Berjalan Lancar, Dandim Badung Dorong Semua Pihak Maksimalkan Peran
Dandim 1611/Badung Lakukan Kunjungan Lapangan, Pantau Pembangunan Koperasi Merah Putih
Wakil Panglima TNI Pimpin Rapat Daring KDKMP, Target 1 Koperasi per Kodim Hingga Januari 2026
Rapat Evaluasi KDKMP Daring Digelar di Badung, Dandim Pantau Progres Pembangunan Langsung
Babinsa Peltu Agung, Berikan Materi Penguatan Karakter di SMA N 2 Abiansemal Dorong Siswa Miliki Potensi Kepemimpinan
258 Siswa Kelas XI SMA N 2 Abiansemal Dapat Materi Kepemimpinan dari Babinsa, Bentuk Generasi Muda Berkualitas

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:22 WIB

DPC PDI Perjuangan Gelar Perayaan Natal, Amithya: Pesan Bung Karno, Indonesia untuk Semua

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:58 WIB

Bhabinkamtibmas Desa Batannyuh Polsek Marga Sambangi Warga Desa Binaan

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:55 WIB

Rapat Daring Evaluasi KDKMP Berjalan Lancar, Dandim Badung Dorong Semua Pihak Maksimalkan Peran

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:53 WIB

Dandim 1611/Badung Lakukan Kunjungan Lapangan, Pantau Pembangunan Koperasi Merah Putih

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:38 WIB

Wakil Panglima TNI Pimpin Rapat Daring KDKMP, Target 1 Koperasi per Kodim Hingga Januari 2026

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:26 WIB

Babinsa Peltu Agung, Berikan Materi Penguatan Karakter di SMA N 2 Abiansemal Dorong Siswa Miliki Potensi Kepemimpinan

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:24 WIB

258 Siswa Kelas XI SMA N 2 Abiansemal Dapat Materi Kepemimpinan dari Babinsa, Bentuk Generasi Muda Berkualitas

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:22 WIB

SMA N 2 Abiansemal Gelar Bimbingan Karakter, Babinsa Ajak Siswa Siap Jadi Pemimpin Masa Depan

Berita Terbaru