Badung, Surya Indonesia.net — Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai melaksanakan kegiatan Pra Audit Internal yang dipimpin oleh Wakapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai, Kompol I Nengah Sudiarta, S.Sos., bertempat di Rupatama Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai, pada Kamis (27/11/2025).
Kegiatan pra audit ini diselenggarakan sebagai bagian dari mekanisme pengawasan dan pengendalian internal untuk memastikan seluruh proses tugas, administrasi, dan pengelolaan anggaran di lingkungan Polres Kawasan Bandara berjalan sesuai aturan serta standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku.
Dalam penyampaiannya, Kompol I Nengah Sudiarta menuturkan bahwa pra audit berperan sebagai langkah antisipasi guna mencegah terjadinya kekeliruan administrasi maupun pelanggaran prosedur.
“Pra audit ini kita laksanakan untuk melihat kembali proses kerja yang sudah berjalan, sehingga bila ada hal yang perlu diperbaiki dapat segera dilakukan penyesuaian. Ini demi mewujudkan kinerja yang lebih tertata dan profesional,” ungkapnya.
Kegiatan tersebut turut melibatkan para pejabat utama (PJU) serta personel dari fungsi terkait. Setiap bagian diberikan ruang untuk menyampaikan laporan mengenai administrasi, pertanggungjawaban keuangan, serta progres pelaksanaan program kerja.
Melalui pra audit ini, Polres Kawasan Bandara ingin memperkuat profesionalisme, tata kelola organisasi yang bersih, serta kemampuan memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.
“Dengan dilaksanakannya pra audit, kita bisa mengetahui kekurangan sejak dini sehingga dapat melakukan perbaikan sebelum audit eksternal dilaksanakan. Harapannya kinerja satuan semakin baik dan pelayanan kepada masyarakat semakin optimal,” tutup Kompol I Nengah Sudiarta, S.Sos.
( red)





















