Breaking News

Saat Terjadi Kebakaran, Damkar Beraksi, Polisi Amankan Status Quo di Lokasi

Rabu, 26 November 2025 - 17:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Denpasar, Surya Indonesia.net – Kebakaran terjadi di kawasan Pertokoan Imam Bonjol Square, Denpasar Barat, pada Rabu (26/11/2025) sekitar pukul 09.20 Wita.

Kepulan asap tebal terlihat membumbung dari toko Pilar yang menjual berbagai produk bangunan dan sanitasi.

Setelah menerima informasi tentang adanya kebakaran dari masyarakat, Regu Damkar Kota Denpasar bergerak cepat menuju lokasi. Beberapa unit mobil pemadam langsung dikerahkan untuk melakukan pemadaman, mengingat area pertokoan yang padat dan berpotensi membuat api cepat merambat ke bangunan lain. Petugas berjibaku menaklukkan kobaran api yang sempat membesar pada bagian dalam ruko.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam waktu bersamaan, personel Polsek Denpasar Barat tiba di lokasi dan langsung melakukan tindakan pengamanan. Polisi lakukan pengaman serta menerapkan status quo untuk memastikan area steril dari kerumunan warga selama proses pemadaman berlangsung.

Kapolsek Denpasar Barat Kompol Laksmi Trisnadewi W., S.H., S.I.K., menjelaskan bahwa penetapan status quo penting dilakukan untuk menjamin keselamatan masyarakat dan mempermudah petugas Damkar dalam bekerja.
“Kami mengamankan lokasi dan menetapkan status quo agar tidak ada warga yang mendekat selama proses pemadaman. Pengamanan ini juga diperlukan untuk penyelidikan lebih lanjut terkait asal mula kebakaran,” jelas Kapolsek.

Hingga berita ini diturunkan, petugas Damkar telah berhasil mengendalikan api dan masih melakukan pembasahan untuk memastikan tidak ada titik panas yang tersisa. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, sementara kerugian materiil masih dalam pendataan.

Situasi di kawasan Pertokoan Imam Bonjol Square kini telah berangsur kondusif dan proses penyelidikan penyebab kebakaran sedang dilakukan oleh Unit Identifikasi Sat Reskrim Polresta Denpasar dilokasi.

( red)

Berita Terkait

Kapolresta Sleman, Kombes Pol Edy Setyanto Erning Wibowo, resmi dinonatifkan dari jabatannya
Pangdam IX/Udayana Dukung Langkah Terpadu Pemda Bali–NTT Jaga Stabilitas dan Keharmonisan Masyarakat*
Ex Komisioner KPK Lihat Praperadilan kasus Kakanwil BPN Bali
Polres Bangli Matangkan Kesiapan Personel melalui Lat Pra Ops Keselamatan Agung 2026
Tingkatkan Kebugaran Personel, Polres Gianyar Laksanakan Olahraga Pagi di Monkey Forest
Polres Gianyar Gelar Latihan Pra Operasi Keselamatan Agung 2026
Satlantas Polres Bandara Ngurah Rai Perketat Pengamanan Arus Lalu Lintas di Terminal Domestik Jelang Akhir Pekan
Polsek Tabanan Gelar Pengaturan Lalu Lintas Pagi di Simpang Grogak demi Kenyamanan Pengguna Jalan

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:00 WIB

Kapolresta Sleman, Kombes Pol Edy Setyanto Erning Wibowo, resmi dinonatifkan dari jabatannya

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:25 WIB

Pangdam IX/Udayana Dukung Langkah Terpadu Pemda Bali–NTT Jaga Stabilitas dan Keharmonisan Masyarakat*

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:06 WIB

Ex Komisioner KPK Lihat Praperadilan kasus Kakanwil BPN Bali

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:37 WIB

Polres Bangli Matangkan Kesiapan Personel melalui Lat Pra Ops Keselamatan Agung 2026

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:34 WIB

Tingkatkan Kebugaran Personel, Polres Gianyar Laksanakan Olahraga Pagi di Monkey Forest

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:32 WIB

Polres Gianyar Gelar Latihan Pra Operasi Keselamatan Agung 2026

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:29 WIB

Satlantas Polres Bandara Ngurah Rai Perketat Pengamanan Arus Lalu Lintas di Terminal Domestik Jelang Akhir Pekan

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:27 WIB

Polsek Tabanan Gelar Pengaturan Lalu Lintas Pagi di Simpang Grogak demi Kenyamanan Pengguna Jalan

Berita Terbaru

Kriminal

Komplotan Maling Spesialis Minimarket DICIDUK di Gilimanuk

Jumat, 30 Jan 2026 - 19:53 WIB