Denpasar, Surya Indonesia.net – Meskipun diguyur hujan, personel Polisi Lalulintas Polsek Denpasar Barat (Polsek Denbar) tetap melaksanakan pelayanan pengaturan lalu lintas (gatur lalin) di sejumlah titik rawan kemacetan pada Senin (24/11/2025) pagi.
Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran arus kendaraan dan memberikan rasa aman kepada para pengguna jalan di tengah kondisi cuaca yang kurang bersahabat.
Personel Polantas tampak sigap mengatur arus kendaraan sambil dilengkapi jas hujan, terutama pada jam-jam padat aktivitas masyarakat. Titik-titik seperti simpang padat, area sekolah, serta kawasan pusat aktivitas ekonomi menjadi prioritas pengaturan.
Kapolsek Denpasar Barat Kompol Laksmi Trisnadewi W., S.H., S.I.K., mengatakan bahwa cuaca tidak menjadi hambatan bagi jajarannya untuk tetap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Pelayanan kepada masyarakat tetap menjadi prioritas. Meskipun hujan, anggota Polantas tetap turun ke lapangan demi menjaga kelancaran lalu lintas dan mencegah terjadinya kemacetan maupun kecelakaan,” ujar Kapolsek.
Dengan kehadiran anggota Polantas Polsek Denbar di lapangan, diharapkan masyarakat dapat merasakan kenyamanan serta keamanan saat berkendara, baik saat berangkat maupun pulang dari aktivitas. Kapolsek juga mengimbau masyarakat agar tetap berhati-hati saat berkendara di jalan yang licin selama musim hujan berlangsung.
( red)





















