Tabanan, Surya indonesia.net – Dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya tertib berlalu lintas, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Tabanan melalui program “Polantas Menyapa” terus menghadirkan pelayanan yang humanis dan edukatif. Kegiatan ini dipimpin oleh Kanit Regident Polres Tabanan, Iptu Ni Putu Nanik Juniati, S.H., M.H., dengan Personil Satlantas yang secara langsung menyapa para pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM) di Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) Polres Tabanan.
Dalam kesempatan tersebut, Petugas Polri yang bertugas di pelayanan Satpas Polres Tabanan, memberikan penjelasan dan edukasi mengenai tata cara pembuatan SIM secara benar dan sesuai prosedur. Mulai dari tahapan pendaftaran, pemeriksaan kesehatan, pelaksanaan ujian teori hingga praktik dijelaskan dengan rinci. Edukasi ini diharapkan dapat membantu masyarakat memahami proses administrasi pembuatan SIM tanpa hambatan serta menumbuhkan kesadaran bahwa memiliki SIM bukan sekadar kewajiban hukum, melainkan bukti kompetensi dan tanggung jawab sebagai pengemudi di jalan raya.
Selain memberikan penjelasan, petugas juga menyampaikan tips dan arahan praktis agar para pemohon dapat mempersiapkan diri dengan baik sebelum menjalani ujian. Pendekatan yang ramah dan komunikatif membuat masyarakat merasa nyaman serta lebih memahami pentingnya mengikuti setiap tahapan dengan jujur dan mandiri, tanpa melalui perantara atau calo.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H.,melalui Kasat Lantas Polres Tabanan, AKP Anton Suherman, S.T.K., S.I.K., mengatakan” Melalui program “Polantas Menyapa” ini, Sat Lantas Polres Tabanan menunjukkan komitmennya untuk terus mewujudkan pelayanan publik yang profesional, modern, dan terpercaya (Promoter). Diharapkan, kegiatan edukatif semacam ini mampu menumbuhkan budaya tertib berlalu lintas di kalangan masyarakat, menciptakan pengemudi yang beretika, berkeselamatan, serta mendukung terwujudnya Kamseltibcarlantas (Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas) di wilayah Kabupaten Tabanan.
( red )
















