Breaking News

Kapolres Jajaran Polda Bali Serahkan Tali Asih kepada Personel Terdampak Banjir

Selasa, 16 September 2025 - 16:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Denpasar, Surya Indonesia.net – Sebagai wujud kepedulian terhadap personel Polri yang terdampak bencana banjir, Kapolres Gianyar bersama Kapolres jajaran Polda Bali turut serta dalam kegiatan penyerahan tali asih yang berlangsung di Lobby Mapolresta Denpasar, Selasa (16/9/2025).

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Muhammad Iqbal Simatupang, S.I.K., M.H., bersama para Kapolres jajaran Polda Bali.

Dalam kegiatan tersebut, tali asih berupa paket sembako dan uang pembinaan diserahkan kepada 14 personel Polresta Denpasar dan Polres Badung yang terdampak banjir. Para penerima terdiri dari personel Satlantas, Satreskrim, Satresnarkoba, Satpolairud, serta beberapa Polsek jajaran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Gianyar AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap anggotanya.
“Kami hadir di sini bukan sekadar menyerahkan bantuan, tetapi juga untuk menunjukkan bahwa kebersamaan dan kepedulian adalah hal yang sangat penting. Semoga tali asih ini dapat meringankan beban rekan-rekan personel yang terdampak, sekaligus menjadi pengingat bahwa kita adalah satu keluarga besar di tubuh Polri,” ujar Kapolres Gianyar.

Kegiatan berlangsung penuh keakraban dan kebersamaan, serta mempererat tali silaturahmi antara pimpinan, Bhayangkari, dan seluruh personel Polri di jajaran Polda Bali.

(irn)

Berita Terkait

Polsek Selemadeg Amankan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H
Mengawali tahun 2026, kegiatan sidak ojek kembali dilaksanakan di kawasan Legian sebagai langkah penertiban dan pengawasan lapangan.
Jembatan Perintis Garuda, Wujudkan Mimpi Dan Harapan Warga Desa Bendosewu
Sidik Suyatno Membantah adanya tudingan pungli di kalangan pendamping desa sumatera Utara
Sigap dan Humanis, Polres Bangli Tangani Tanah Longsor dan pohon tumbang di Desa Jehem
Bersama Warga Jaga Harmoni Desa, Bhabinkamtibmas Selat Aktif Gotong Royong Kulkul PKK dalam Program Bersih Desa
Hari Desa Nasional, Polsek Blahbatuh Kawal Jalan Santai, Situasi Aman dan Kondusif
Kapolres Gianyar Laksanakan Program Minggu Kasih di Gereja Santa Maria Ratu Rosari, Serahkan Bingkisan Sembako

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 07:03 WIB

Polsek Selemadeg Amankan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H

Senin, 12 Januari 2026 - 07:00 WIB

Mengawali tahun 2026, kegiatan sidak ojek kembali dilaksanakan di kawasan Legian sebagai langkah penertiban dan pengawasan lapangan.

Minggu, 11 Januari 2026 - 19:12 WIB

Jembatan Perintis Garuda, Wujudkan Mimpi Dan Harapan Warga Desa Bendosewu

Minggu, 11 Januari 2026 - 17:04 WIB

Sidik Suyatno Membantah adanya tudingan pungli di kalangan pendamping desa sumatera Utara

Minggu, 11 Januari 2026 - 17:00 WIB

Bersama Warga Jaga Harmoni Desa, Bhabinkamtibmas Selat Aktif Gotong Royong Kulkul PKK dalam Program Bersih Desa

Minggu, 11 Januari 2026 - 16:56 WIB

Hari Desa Nasional, Polsek Blahbatuh Kawal Jalan Santai, Situasi Aman dan Kondusif

Minggu, 11 Januari 2026 - 16:54 WIB

Kapolres Gianyar Laksanakan Program Minggu Kasih di Gereja Santa Maria Ratu Rosari, Serahkan Bingkisan Sembako

Minggu, 11 Januari 2026 - 16:52 WIB

Polres Bandara Ngurah Rai Perketat Pengamanan Ibadah Minggu

Berita Terbaru