Breaking News

Jelang Hari Raya Idul Fitri, Warga Binaan Lapas Tabanan Terima Kabar Gembira

Kamis, 20 Maret 2025 - 17:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabanan, Surya indonesia.net – Menjelang Hari Raya Idul Fitri, Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan mendapat kabar gembira yang disampaikan langsung oleh Kepala Lapas (Kalapas), Kamis (20/03). Untuk memberikan semangat bagi Warga Binaan, Lapas Tabanan memberikan layanan kunjungan tatap muka setelah Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri.

Bertempat di Pendopo Lapas, Prawira Hadiwidjojo selaku Kalapas didampingi oleh jajaran pejabat struktural Lapas Tabanan menyampaikan kabar gembira terkait pelaksanaan kunjungan dalam yang disambut tepuk tangan gemuruh seluruh Warga Binaan. Seperti diketahui kunjungan tatap muka berbeda dari kunjungan biasa dimana pada pelaksanaan kunjungan ini tidak terdapat pembatas antara Warga Binaan dengan pengunjung.

“Sebagai bentuk peningkatan pelayanan bagi teman-teman Warga Binaan kami membuka pelayanan kunjungan hari raya. Hal ini dapat dilaksanakan karena Warga Binaan sudah mentaati tata tertib Lapas kemudian juga aktif dalam mengikuti setiap kegiatan pembinaan yang ada,” ucapnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Prawira juga menambahkan bahwa kunjungan dalam ini merupakan salah satu upaya Lapas Tabanan untuk mendekatkan Warga Binaan dengan keluarganya. “Dukungan yang paling berpengaruh bagi seseorang adalah keluarga. Dengan kegiatan kunjungan dalam ini kami berharap Warga Binaan termotivasi untuk mengikuti setiap kegiatan pembinaan yang ada sehingga mereka mampu menjadi pribadi yang lebih baik setelah bebas dari Lapas,” imbuhnya.

Pada kesempatan ini Ketua Tim Pelaksanaan Kunjungan, Agung Satyahardika mengatakan bahwa kunjungan dalam diberikan kepada seluruh Warga Binaan tanpa terkecuali. “Kami melaksanakan kunjungan dalam selama 4 (empat) hari bagi seluruh Warga Binaan. Untuk mengurai terjadinya penumpukkan, kami akan membagi Warga Binaan sesuai dengan kamar hunian. Kunjungan dalam sendiri akan mengambil tempat di Aula Candra Prabhawa,” jelasnya.

Mendengar kabar gembira yang disampaikan oleh Kalapas, Arif yang merupakan salah satu orang Warga Binaan merasa sangat senang dan tidak sabar menantikan hari kunjungan. “Sungguh gembira rasanya mendengar pengumuman ini. Permintaan kami disetujui oleh pihak Lapas. Tentunya akan sangat menyenangkan bercengkerama dengan orang tua dimana itu adalah momen kami bersilaturahmi dengan keluarga di hari raya,” ujarnya.

( Ags )

Berita Terkait

Ciptakan Kamtibmas yang kondusif, Bhabin Desa Tangguntiti Sambangi Warga binaannya
Polsek Selemadeg atensi Penderekan Truk Tronton Terperosok di Bonian
HUT Ke-19 Partai Hanura Digelar Sederhana Hanura Beri Bantuan Penggali Kubur dan Bilal Mayat
Bhabinkamtibmas Desa Dauh Puri Kangin Laksanakan kegiatan sambang Kamtibmas dengan personil Linmas.
Ditintelkam Polda Bali Menyampaikan pesan mengenai aspirasi dari Masyarakat dalam kegiatan Polri dalam kegiatan Pelayanan kepada Masyarakat
Patroli Dialogis Padi Bali, Sat Samapta Polres Tabanan Ajak Warga Jaga Kamtibmas
Sinergitas TNI-Polri, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Amankan Pelaksanaan Upacara Pelebon di Desa Dauh Puri Kangin
Pemeliharaan Ekosistem Laut, Kodim 1611/Badung dan DLHK Bersama Bersihkan Sampah di Pantai Badung

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 17:25 WIB

Ciptakan Kamtibmas yang kondusif, Bhabin Desa Tangguntiti Sambangi Warga binaannya

Sabtu, 17 Januari 2026 - 17:19 WIB

Polsek Selemadeg atensi Penderekan Truk Tronton Terperosok di Bonian

Sabtu, 17 Januari 2026 - 17:18 WIB

HUT Ke-19 Partai Hanura Digelar Sederhana Hanura Beri Bantuan Penggali Kubur dan Bilal Mayat

Sabtu, 17 Januari 2026 - 17:14 WIB

Bhabinkamtibmas Desa Dauh Puri Kangin Laksanakan kegiatan sambang Kamtibmas dengan personil Linmas.

Sabtu, 17 Januari 2026 - 13:57 WIB

Patroli Dialogis Padi Bali, Sat Samapta Polres Tabanan Ajak Warga Jaga Kamtibmas

Sabtu, 17 Januari 2026 - 13:54 WIB

Sinergitas TNI-Polri, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Amankan Pelaksanaan Upacara Pelebon di Desa Dauh Puri Kangin

Sabtu, 17 Januari 2026 - 13:50 WIB

Pemeliharaan Ekosistem Laut, Kodim 1611/Badung dan DLHK Bersama Bersihkan Sampah di Pantai Badung

Sabtu, 17 Januari 2026 - 13:48 WIB

Komitmen TNI dalam Pengelolaan Lingkungan: Gelar Pembersihan Pantai Kuta dan Kedonganan

Berita Terbaru