Patroli Blue Light Polsek Dentim: Wujud Kehadiran Polri di Tengah Masyarakat

Patroli Blue Light Polsek Dentim: Wujud Kehadiran Polri di Tengah Masyarakat

Serba-Serbi12 Dilihat

Denpasar , Surya Indonesia.net – Polsek Denpasar Timur (Dentim) kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan wilayah dengan menggelar Blue Light Patrol pada Jumat (15/11/2024) malam dini hari. Patroli yang dipimpin oleh Perwira Pengawas (Pawas) Polsek Dentim Iptu I Nyoman Kuasa S.Sos., ini menjadi langkah strategis untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Kegiatan dilaksanakan dengan menyusuri sejumlah titik strategis di wilayah Denpasar Timur, diantaranya Jln. By Pass IB. Mantra, Jln. By Pass Ngurah Rai, Jln. Raya Puputan, Kantor KPU Kota Denpasar, dan kawasan Catur Muka. Fokus utama patroli adalah tempat-tempat vital dan rawan seperti SPBU, ATM Perbankan, toko swalayan yang buka 24 jam, perkantoran penyelenggara Pilkada dan lokasi yang sering menjadi titik kegiatan balapan liar.

Selama pelaksanaan patroli, tidak ditemukan kejadian kriminalitas maupun pelanggaran hukum lainnya. Situasi di seluruh wilayah Denpasar Timur terpantau tetap aman, kondusif, dan terkendali. Hal ini menunjukkan efektivitas Blue Light Patrol dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat.

Kapolsek Dentim AKP Agus Riwayanto Diputra S.I.K.,M.H., yang turut memantau pelaksanaan kegiatan ini, menegaskan bahwa patroli malam hari atau Blue Light Patrol ini menjadi wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. “Kami ingin memastikan setiap warga merasa aman dan terlindungi, terutama di waktu-waktu rawan,” ujarnya.

Diharapkan kegiatan Blue Light Patrol ini dapat menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Denpasar Timur, khususnya selama masa pelaksanaan kampanye Pilkada 2024.

( Ags )