Jalin Sinergitas, Coffee Morning bersama Propam Polda Bali di Mapomdam IX Udayana

Jalin Sinergitas, Coffee Morning bersama Propam Polda Bali di Mapomdam IX Udayana

Serba-Serbi17 Dilihat

Karangasem , Surya Indonesia.net – Dalam rangka menyamakan persepsi pengawasan personel Bidpropam Polda Bali dan Pomdan IX Udayana menggelar coffee morning bersama di Markas Danpomdam IX Udayana jl. Puputan Renon nomor 5 Denpasar, Rabu ( 13/11)

Kabidpropam Polda Bali Kombes Pol I Ketut Agus Kusmayadi, S.I.K.,S.H bersama pejabat utama Bidpropam Polda Bali disambut Danpomdam IX Udayana Kolonel CPM Unggul Wahyudi,S.H.,M.Tr (Han) beserta jajaran Pomdam IX Udayana.

Kombes Pol I Ketut Agus Kusmayadi, S.I.K.,S.H menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan peningkatan sinergitas antara Bidpropam Polda Bali dengan Pomdam IX Udayana yang mana dalam penerapan tugas merupakan satu kesatuan yang sama yaitu melakukan pengawasan terhadap para personel serta pelaksanaan dalam mendukung Program Presiden RI yaitu Asta Cita

Selama ini jalinan sinergitas sudah terlaksana dengan baik saling berkoordinasi, baik dalam hal pengamanan maupun menjaga ketertiban, pengawasan kedisiplinan Personel.

” Kami hari ini menggelar Coffee Morning bersama jajaran Pomdam IX Udayana di markas Pomdam IX Udayana dalam rangka meningkatkan sinergitas dalam mendukung Asta Cita program bapak Presiden yang menjadi atensi yaitu pemberantasan judi online, Narkoba, Korupsi, Penyelundupan dan TPPO , yang mana Propam dan Pomdam memiliki peran yang sama dalam pengawasan terhadap personel internal , baik Kepolisian dan TNI , kita bersih bersih di internal terlebih dahulu ” terang Kombes Agus.

Hal senada juga di sampaikan Danpomdam IX Udayana Kolonel CPM Unggul Wahyudi,S.H.,M.Tr (Han) menyampaikan terima kasih kepada Propam Polda Bali yang telah menginisiasi kegiatan sinergitas ini, dalam hal ini kami Pomdam IX Udayana akan selalu menjalin dan meningkatkan Sinergitas dan berkoordinasi dalam melaksanakan tugas mendukung Program Asta Cita Presiden.

Usai melaksanakan Coffe Morning dilanjutkan dengan Apel Bersama yang diikuti oleh Propam Polda Bali dan Pomdan IX Udayana.

( Ags )