Breaking News

Polres Gresik Siagakan Personel 24 Jam Untuk Pengamanan Percetakan Surat Suara Pemilu 2024*

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 18:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gresik , Surya Indonesia.net  – Tahapan Pemilu 2024 Polres Gresik telah mengambil langkah sigap untuk menjamin keamanan proses produksi surat suara.

Mulai tanggal 4 Oktober 2024, Polres Gresik telah menugaskan personel untuk melakukan pengamanan intensif di PT Temprina, sebuah perusahaan percetakan di Desa Sumengko, Kecamatan Wringinanom, Kabupaten Gresik.

Kapolres Gresik, AKBP Arief Kurniawan, S.I.K., dalam keterangannya menjelaskan bahwa pengamanan dilakukan selama 24 jam penuh oleh personel Polri yang bertugas secara bergantian.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pengawasan dan pengamanan percetakan serta penyimpanan surat suara dilakukan secara ketat, dan pengawasan ini berlangsung sepanjang hari,” ungkapnya.

Selain pengamanan, pihak kepolisian juga berkolaborasi dengan pihak percetakan untuk memastikan bahwa proses produksi surat suara berjalan lancar.

“Petugas Kepolisian bekerja sama dengan pihak percetakan secara rutin guna memastikan kelancaran setiap tahap produksi,” tambah AKBP Arief Kurniawan

Polres Gresik juga memastikan keamanan lingkungan percetakan dengan melakukan pemeriksaan terhadap karyawan yang keluar masuk area percetakan.

Langkah ini kata AKBP Arief Kurniawan bertujuan untuk mencegah gangguan atau penyusupan yang dapat mengancam proses produksi.

Kapolres Gresik juga menegaskan komitmennya dalam mendukung keberlangsungan Pemilu yang aman dan sukses.

“Polres Gresik berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kelancaran proses produksi surat suara Pemilu 2024, demi memastikan pelaksanaan demokrasi berjalan dengan baik dan lancar,” tutup AKBP Arief Kurniawan.

( Ags )

Berita Terkait

Polri Gelar FGD Sinergi Antar Lembaga Lindungi Hak Anak yang Berhadapan dengan Hukum
Ciptakan Wilayah Tetap Kondusif, Polsek Pupuan Laksanakan Giat Pengaturan di Simpang Tiga Pasar Pupuan
Bidkum Polda Bali Gelar Penyuluhan Hukum di Polres Tabanan untuk Tingkatkan Profesionalisme Personel
Sukseskan Program Semara Ratih Bhabinkamtibmas Desa Tua Polsek Marga Dampingi Catin
Polairud Polres Tabanan Intensifkan Patroli Pesisir Jaga Keamanan dan Wisatawan di Pantai Kedungu
Babinkamtibmas Sidakarya Tanggapi Laporan Warga Digigit Anjing, Imbau Pemilik Hewan Lebih Waspada
Bhabinkamtibmas Sumerta Kaja Dampingi Pendataan Penduduk Non-Permanen di Banjar Lebah
Respon Cepat Polsek Dentim, Selesaikan Perselisihan antara WNA dan Sopir Online

Berita Terkait

Selasa, 4 November 2025 - 12:40 WIB

Polri Gelar FGD Sinergi Antar Lembaga Lindungi Hak Anak yang Berhadapan dengan Hukum

Selasa, 4 November 2025 - 12:34 WIB

Ciptakan Wilayah Tetap Kondusif, Polsek Pupuan Laksanakan Giat Pengaturan di Simpang Tiga Pasar Pupuan

Selasa, 4 November 2025 - 12:10 WIB

Bidkum Polda Bali Gelar Penyuluhan Hukum di Polres Tabanan untuk Tingkatkan Profesionalisme Personel

Selasa, 4 November 2025 - 12:05 WIB

Sukseskan Program Semara Ratih Bhabinkamtibmas Desa Tua Polsek Marga Dampingi Catin

Selasa, 4 November 2025 - 12:00 WIB

Polairud Polres Tabanan Intensifkan Patroli Pesisir Jaga Keamanan dan Wisatawan di Pantai Kedungu

Selasa, 4 November 2025 - 11:54 WIB

Bhabinkamtibmas Sumerta Kaja Dampingi Pendataan Penduduk Non-Permanen di Banjar Lebah

Selasa, 4 November 2025 - 11:52 WIB

Respon Cepat Polsek Dentim, Selesaikan Perselisihan antara WNA dan Sopir Online

Selasa, 4 November 2025 - 11:49 WIB

Kapolda Metro Apresiasi Ojol Kamtibmas Gagalkan Curanmor di Cakung

Berita Terbaru