Tongkrongan Anak Muda Menjadi Sasaran Patroli Polsek Mengwi

Tongkrongan Anak Muda Menjadi Sasaran Patroli Polsek Mengwi

Serba-Serbi85 Dilihat

Mengwi , Surya Indonesia.net – Dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan Blue Light Patrol Polsek Mengwi menyambangi tongkrongan anak-anak muda dikawasan obyek wisata taman ayun, Desa Mengwi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Sabtu (14/9/2024) pukul 21.00 wita

Kegiatan blue light patrol ini dipimpin oleh piket perwira pengawas (pawas) Ipda I Made Gede Wirawan dengan melibatkan piket fungsi dalam ikatan unit kecil lengkap (UKL)

Ipda I Made Gede Wirawan yang memimpin pelaksanaan kegiatan blue light patrol mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan ini mampu memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan kriminalitas

“Kita imbau anak-anak muda yang ditemui ditempat tongkrongan untuk ikut berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban dimasyarakat”, ucapnya

Selain itu kita melarang untuk meminum-minuman keras ditempat umum yang dapat mengganggu kamtibmas, melakukan balapan liar serta perbuatan lain yang dapat mengganggu ketertiban umum

Kapolsek Mengwi Kompol I Ketut Adnyana T.J S.Sos.,S.H.,M.M.,mengatakan kegiatan blue light patrol merupakan wujud nyata upaya polri khususnya polsek mengwi dalam menjaga kamtibmas

“Kita ciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif dengan memelihara keamanan dan ketertiban lingkungan dimasyarakat, sehingga tercipta rasa aman dan nyaman dalam setiap aktifitas yang dilakukan oleh masyarakat”, ucapnya (15/9).

( Ags )