Breaking News

Polsek Denpasar Selatan Gelar KRYD, Yustisi, dan Cooling System Cegah Gangguan Kamtibmas

Jumat, 30 Januari 2026 - 14:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Denpasar, Surya Indonesia.net – Polsek Denpasar Selatan melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), Yustisi, serta Cooling System guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya. Kegiatan tersebut berlangsung pada Kamis malam, 29 Januari 2026, mulai pukul 21.00 Wita.

Patroli melibatkan lima personel yang dipimpin oleh Pawas Iptu I Putu Parwita bersama Padal Aiptu I.B Putu Dwitama, S.H., serta dipantau langsung oleh Kapolsek Denpasar Selatan AKP Agus Adi Apriyoga, S.I.K., M.H. Sasaran patroli mencakup sejumlah ruas jalan strategis seperti Jl. Raya Sesetan, Jl. Serangan, Jl. Sidakarya, hingga kawasan wisata Sanur dan area pertokoan untuk mencegah terjadinya aksi kriminalitas seperti pencurian/C3, peredaran miras, kepemilikan senpi dan sajam, knalpot bising, kejahatan jalanan, serta antisipasi aksi trek-trekan oleh anak muda.

Kapolsek Denpasar Selatan AKP Agus Adi Apriyoga menegaskan patroli ini merupakan langkah preventif untuk menjaga wilayah tetap aman dan kondusif. “Kami lakukan secara rutin untuk menekan angka kriminalitas serta mengimbau masyarakat agar segera melapor jika menemukan aktivitas mencurigakan,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif serta tidak ditemukan hal-hal yang mengganggu kamtibmas. Patroli berakhir dalam keadaan tertib, lancar, dan terkendali.

( red)

Berita Terkait

Polres Bangli Matangkan Kesiapan Personel melalui Lat Pra Ops Keselamatan Agung 2026
Tingkatkan Kebugaran Personel, Polres Gianyar Laksanakan Olahraga Pagi di Monkey Forest
Polres Gianyar Gelar Latihan Pra Operasi Keselamatan Agung 2026
Satlantas Polres Bandara Ngurah Rai Perketat Pengamanan Arus Lalu Lintas di Terminal Domestik Jelang Akhir Pekan
Polsek Tabanan Gelar Pengaturan Lalu Lintas Pagi di Simpang Grogak demi Kenyamanan Pengguna Jalan
Sinergi Bhabinkamtibmas Desa Bajera dan Pecalang Kawal Prosesi Ngaben
Kapolsek Kediri Bersama Kanit Shabara Menghadiri Upacara 3 Bulanan
Jumat Curhat Polres Tabanan Jadi Wadah Aspirasi Warga Br. Sekartaji

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:37 WIB

Polres Bangli Matangkan Kesiapan Personel melalui Lat Pra Ops Keselamatan Agung 2026

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:34 WIB

Tingkatkan Kebugaran Personel, Polres Gianyar Laksanakan Olahraga Pagi di Monkey Forest

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:32 WIB

Polres Gianyar Gelar Latihan Pra Operasi Keselamatan Agung 2026

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:29 WIB

Satlantas Polres Bandara Ngurah Rai Perketat Pengamanan Arus Lalu Lintas di Terminal Domestik Jelang Akhir Pekan

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:25 WIB

Sinergi Bhabinkamtibmas Desa Bajera dan Pecalang Kawal Prosesi Ngaben

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:24 WIB

Kapolsek Kediri Bersama Kanit Shabara Menghadiri Upacara 3 Bulanan

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:21 WIB

Jumat Curhat Polres Tabanan Jadi Wadah Aspirasi Warga Br. Sekartaji

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:19 WIB

Bhabinkamtibmas  Desa Pesagi Bersinergi Dengan Pecalang Melaksanakan Pengamanan Giat Upacara Ngaben Massal

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Polres Gianyar Gelar Latihan Pra Operasi Keselamatan Agung 2026

Jumat, 30 Jan 2026 - 17:32 WIB