
Ngawi,Suyryaindonesia.net– Kantor Desa Sumengko, Kecamatan Kwadungan, Kabupaten Ngawi, menjadi saksi pelantikan dua perangkat desa baru untuk formasi Kasubag Pemerintahan yang diisi Lugas Maulana Khalid dan Kasubag Pelayanan yang dijabat Agus Setiawan. Upacara khidmat ini berlangsung di Pendopo Balai Desa Sumengko, Kamis (22/1/2026).
Acara dihadiri pejabat penting seperti Kepala Desa Sumengko Drs. Sumarli beserta jajarannya, Camat Kwadungan, Kapolsek Kwadungan, Danramil Kwadungan, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), PKK, perwakilan RT/RW, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa (LPMD), tokoh agama, serta tokoh masyarakat. Kehadiran mereka menegaskan komitmen bersama membangun desa.
Pelantikan ini diharapkan meningkatkan kinerja pemerintahan desa dan membawa kemajuan bagi warga Sumengko. Kedua pejabat baru, yang tergolong generasi muda berbakat, dianggap sebagai angin segar untuk menghadapi tantangan era baru.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Drs. Sumarli berpesan agar perangkat baru bekerja profesional dan ikhlas. “Kami berharap Lugas Maulana Khalid dan Agus Setiawan dapat meningkatkan pelayanan publik serta mendorong kemajuan desa Sumengko. Generasi muda seperti mereka adalah kunci bangkitnya Sumengko di 2026,” tegasnya.
Acara berlangsung lancar dan khidmat, ditutup doa bersama untuk kemakmuran desa. Pelantikan ini menjadi momentum Sumengko menapaki masa depan lebih maju dan sejahtera.(Adi.pr)

























