Breaking News

Polsek Dentim Hadir dalam Musrenbang RKPD 2027, Wujud Dukungan Polri terhadap Pembangunan

Rabu, 21 Januari 2026 - 17:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Denpasar, Surya Indonesia.net – Polsek Denpasar Timur (Dentim) menunjukkan komitmennya dalam mendukung pembangunan daerah dengan menghadiri kegiatan Penyusunan dan Pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Kota Denpasar Tahun 2027 Kecamatan Denpasar Timur, yang dilaksanakan pada Selasa (20/1/2025) pukul 08.30 Wita bertempat di Desa Wisata Edukasi Subak Tebe Majelangu, Desa Kesiman Kertalangu, Denpasar Timur.

Kegiatan Musrenbang ini bertujuan untuk peningkatan kualitas daya saing sumber daya manusia serta inovasi pelayanan publik berbasis budaya melalui transformasi digital menuju Denpasar Maju. Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Wali Kota Denpasar, Ketua DPRD Kota Denpasar, jajaran anggota DPRD Dapil Denpasar Timur, para kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kota Denpasar, Unsur TNI, tokoh adat, tokoh masyarakat, serta perwakilan perangkat desa dan kelurahan seKecamatan Denpasar Timur.

Kehadiran Kapolsek Dentim, Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H.,M.H., yang diwakili oleh Kanit Intelkam Polsek Dentim Iptu I Nyoman Hendra didampingi Panit Binmas Aiptu Ni Putu Padmadewi, merupakan bentuk dukungan Polri terhadap proses perencanaan pembangunan daerah sekaligus memperkuat sinergitas antara Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rangkaian kegiatan Musrenbang diawali dengan registrasi peserta, menyanyikan Lagu Indonesia Raya, doa, laporan Ketua Musrenbang Kecamatan Denpasar Timur, sambutan Wakil Wali Kota Denpasar, serta paparan dari Camat Denpasar Timur.

Kapolsek Dentim melalui Kanit Intelkam Polsek Dentim dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa Polri siap mendukung dan mengawal setiap program pembangunan daerah, khususnya dalam menjaga stabilitas kamtibmas agar seluruh tahapan pembangunan dapat berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif.

( red)

Berita Terkait

WAKAPOLRI BUKA STRATEGI DAN DINAMIKA PENANGANAN TPPO LEWAT PELUNCURAN dan BEDAH BUKU*
Belum genap sepekan dikerjakan, proyek jalan menuju Banjar Tebuana, Desa Taro, Kecamatan Tegallalang, Gianyar, mengalami longsor.
Pemerintah Kota Denpasar menerima hibah aset berupa tanah bangunan kantor pemerintah dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia.
Proyek pelebaran dan peninggian jembatan pada ruas Jalan Kutuh-Alas Arum di Kecamatan Kuta Selatan, Badung tuntas.
Hujan Deras dan Angin Kencang Sebabkan Pohon Tumbang, Kandang Ternak Warga Susut Tertimpa
Pencarian Korban Bencana Alam di Banjar Kuwum Ancak Terus Dilanjutkan, Tim Gabungan Dikerahkan Maksimal
Polri Hadir Beri Rasa Aman, Polisi Turun ke Lokasi Dampak Hujan Angin di Sukawati
Polisi Hadir di Tengah Warga, Tanggapi Cepat Pohon Durian Tumbang di Tegallalang

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 20:20 WIB

WAKAPOLRI BUKA STRATEGI DAN DINAMIKA PENANGANAN TPPO LEWAT PELUNCURAN dan BEDAH BUKU*

Rabu, 21 Januari 2026 - 20:12 WIB

Belum genap sepekan dikerjakan, proyek jalan menuju Banjar Tebuana, Desa Taro, Kecamatan Tegallalang, Gianyar, mengalami longsor.

Rabu, 21 Januari 2026 - 20:10 WIB

Pemerintah Kota Denpasar menerima hibah aset berupa tanah bangunan kantor pemerintah dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia.

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:45 WIB

Hujan Deras dan Angin Kencang Sebabkan Pohon Tumbang, Kandang Ternak Warga Susut Tertimpa

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:40 WIB

Pencarian Korban Bencana Alam di Banjar Kuwum Ancak Terus Dilanjutkan, Tim Gabungan Dikerahkan Maksimal

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:22 WIB

Polri Hadir Beri Rasa Aman, Polisi Turun ke Lokasi Dampak Hujan Angin di Sukawati

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:18 WIB

Polisi Hadir di Tengah Warga, Tanggapi Cepat Pohon Durian Tumbang di Tegallalang

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:14 WIB

Diduga Lakukan Fitnah, Aktivis MM Dilaporkan Ke Polres Mojokerto

Berita Terbaru