BALI – Denpasar, Surya Indonesia.net – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50 SMP PGRI 2 Denpasar tahun 2026, sekolah tersebut menyelenggarakan kegiatan Fun Walk (Jalan Santai) yang berlangsung pada pukul 07.00 Wita. Kegiatan yang bertempat mulai dan berakhir di Lapangan Olahraga SMP PGRI 2 Denpasar, Jalan Pralina Banjar Abian Kapas Kaja Kelurahan Sumerta, menghadirkan partisipasi yang tinggi dari berbagai pihak. Rabu, (21/01/2026).
Peran aktif dan perhatian dari Babinsa Kelurahan Sumerta, Sertu Ketut Lopi, menjadi salah satu penunjang utama kelancaran acara. Babinsa secara cermat memantau setiap titik rute yang telah ditentukan, mulai dari titik start di sekolah hingga melalui jalur Subita, Wr Supratman, Bari, Noja, Turi, hingga Meduri sebelum kembali ke lokasi finish di SMP PGRI 2 Denpasar. Pengawasan yang dilakukan bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran pergerakan para peserta sepanjang rute.
Turut hadir dalam acara spesial ini sejumlah tokoh penting, antara lain Sekda Kota Denpasar, Kadis Dikdispora Kota Denpasar, Ketua PGRI Provinsi Bali, Ketua YPLP Provinsi Bali, Ketua PGRI Kota Denpasar, Ketua YPLP Kota Denpasar, Camat Denpasar Timur, Lurah Sumerta, dan Bendesa Adat Sumerta. Selain itu, juga menghadiri perwakilan kepala sekolah TK, SD, SMK PGRI se-Kota Denpasar, serta seluruh kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru, staf, dan siswa-siswi SMP PGRI 2 Denpasar.
Kegiatan Fun Walk berjalan dengan sangat lancar dan meriah, didukung oleh antusiasme tinggi dari seluruh peserta yang ikut serta. Para peserta tampak bersemangat menyelesaikan rute yang telah ditentukan, dengan suasana yang penuh keakraban dan kekeluargaan. Sertu Ketut Lopi menurutnya, “keberadaan Babinsa yang siap siaga di berbagai pos strategis juga memberikan rasa aman bagi seluruh peserta dan masyarakat yang berada di sekitar rute kegiatan,” ujarnya.
Setelah menyelesaikan sesi jalan santai, rangkaian perayaan HUT ke-50 SMP PGRI 2 Denpasar dilanjutkan dengan berbagai jenis perlombaan yang disiapkan untuk meningkatkan semangat kompetitif dan kerja sama antar peserta. Kegiatan ini diharapkan tidak hanya menjadi bentuk perayaan tahunan, tetapi juga mampu mempererat tali silaturahmi antar komponen pendidikan dan masyarakat sekitar.
( red)

























