Breaking News

Kapolres Tabanan Laksanakan Asistensi di Polsek Selemadeg Barat, Tekankan Pelayanan Humanis dan Soliditas Personel

Senin, 12 Januari 2026 - 18:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabanan, Surya Indonesia.net – Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., melaksanakan kegiatan asistensi di Mako Polsek Selemadeg Barat pada Senin, 12 Januari 2026, mulai pukul 10.15 Wita hingga 11.35 Wita. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakapolres Tabanan Kompol I Gd. Md. Surya Atmaja P., S.Sos., M.H., para Pejabat Utama Polres Tabanan, Kapolsek Selemadeg Barat, serta seluruh personel Polsek Selbar.

Dalam arahannya, Kapolres Tabanan menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh personel Polsek Selbar atas dedikasi dan kinerja dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif. Kapolres menekankan pentingnya komunikasi yang baik dengan masyarakat, khususnya dalam menyikapi potensi gangguan terkait tapal batas wilayah, dengan menjalin sinergi antara tokoh adat dan pemerintah daerah agar permasalahan dapat diselesaikan secara bijak.

Kapolres juga mengingatkan bahwa tugas kepolisian merupakan tugas mulia karena bersentuhan langsung dengan masyarakat, sehingga kehadiran Polri diharapkan mampu menjadi problem solver. Selain itu, Kapolres menekankan pentingnya tertib administrasi dan pelaporan dengan dokumentasi bertimestamp, menjaga kesehatan, keharmonisan keluarga, serta memanfaatkan ruang konseling yang telah disiapkan Polda Bali sebagai upaya pencegahan permasalahan psikologis bagi anggota dan keluarga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, Wakapolres Tabanan mengingatkan personel untuk meningkatkan responsivitas pelayanan kepada masyarakat, mempedomani jukrah serta penerapan KUHAP dan KUHP baru agar tidak terjadi kesalahan prosedur, serta memaksimalkan sosialisasi Call Center 110. Kabag SDM menekankan pemenuhan kontrak kerja E-Rohani dan E-Mental, sedangkan Kabag Ren menyampaikan adanya penyesuaian DIPA agar dikomunikasikan dengan baik. Kegiatan asistensi diakhiri dengan foto bersama pada pukul 12.35 Wita dan seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman dan lancar.

( red)

Berita Terkait

Kapolres Gianyar Tekankan Disiplin, Profesionalisme, dan Pelayanan Prima dalam Apel Pagi
Galian C Kampial Disegel Satpol PP Badung
Polres Bandara Ngurah Rai Kedepankan Pelayanan Humanis di Terminal Internasional
Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Progres Capai 43 Persen
Tak Kenal Hari Libur, Polri Bersama Warga Bangun Jembatan Darurat Pascabencana di Aceh Tengah
Layanan Contact Center 110 Berlaku Nasional, Polri Pastikan Bisa Diakses Gratis di Seluruh Indonesia
Penebangan Pohon di Jalan Menuju Bandara, Sat Lantas Polres Bandara Pastikan Arus Lalin Tetap Lancar
Kapolsek Selemadeg pimpin pengamanan Pemilihan Perbekel PAW Desa Wanagiri

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 18:54 WIB

Kapolres Gianyar Tekankan Disiplin, Profesionalisme, dan Pelayanan Prima dalam Apel Pagi

Senin, 12 Januari 2026 - 18:48 WIB

Galian C Kampial Disegel Satpol PP Badung

Senin, 12 Januari 2026 - 18:44 WIB

Polres Bandara Ngurah Rai Kedepankan Pelayanan Humanis di Terminal Internasional

Senin, 12 Januari 2026 - 18:42 WIB

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Progres Capai 43 Persen

Senin, 12 Januari 2026 - 18:39 WIB

Tak Kenal Hari Libur, Polri Bersama Warga Bangun Jembatan Darurat Pascabencana di Aceh Tengah

Senin, 12 Januari 2026 - 18:36 WIB

Layanan Contact Center 110 Berlaku Nasional, Polri Pastikan Bisa Diakses Gratis di Seluruh Indonesia

Senin, 12 Januari 2026 - 18:34 WIB

Penebangan Pohon di Jalan Menuju Bandara, Sat Lantas Polres Bandara Pastikan Arus Lalin Tetap Lancar

Senin, 12 Januari 2026 - 18:32 WIB

Kapolsek Selemadeg pimpin pengamanan Pemilihan Perbekel PAW Desa Wanagiri

Berita Terbaru