Badung , Surya Indonesia.net – Personel Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai bersama instansi terkait melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di jalur menuju bandara, Senin (12/1/2026). Kegiatan ini dilakukan sebagai atensi adanya aktivitas penebangan pohon di tepi jalan yang berpotensi mengganggu kelancaran arus kendaraan menuju dan dari kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai.
Dalam pelaksanaannya, personel Sat Lantas menempatkan rambu sementara dan traffic cone serta melakukan pengaturan langsung di lapangan guna memastikan keselamatan pengguna jalan. Petugas juga berkoordinasi dengan instansi terkait agar proses penebangan pohon dapat berjalan dengan aman dan tertib tanpa menimbulkan gangguan yang signifikan terhadap arus lalu lintas.
Arus lalu lintas di jalur menuju bandara terpantau ramai namun masih bergerak perlahan dan terkendali. Kehadiran personel di lapangan mampu mencegah terjadinya kemacetan panjang serta menjaga situasi tetap kondusif.
Kasi Humas Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai mengatakan bahwa pengaturan lalu lintas ini merupakan bentuk kehadiran Polri dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Personel Sat Lantas kami siagakan di ruas jalan bandara untuk memastikan arus lalu lintas tetap aman dan lancar selama kegiatan penebangan pohon berlangsung,” ujarnya.
Lebih lanjut, Kasi Humas menambahkan bahwa meskipun volume kendaraan meningkat, situasi lalu lintas masih dapat dikendalikan.
“Arus kendaraan memang terpantau ramai, namun berkat pengaturan yang dilakukan, arus lalu lintas tetap bergerak perlahan dan tidak terjadi kemacetan panjang,” tambahnya.
Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar mematuhi arahan petugas di lapangan serta meningkatkan kewaspadaan saat melintas di ruas jalan bandara hingga kegiatan penebangan pohon selesai dilaksanakan.
( red)

























