Breaking News

Kebakaran Kantor PT Jaya Etika Beton di Bojonegoro, BBM Subsidi Diduga Jadi Pemicu Masalah

Senin, 12 Januari 2026 - 10:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suryaindonesia.net || BOJONEGORO — Kebakaran hebat melanda kantor pelaksana proyek rehabilitasi/normalisasi alur Waduk Pacal Tahap II, Selasa (6/1/2026) sekitar pukul 11.00 WIB.

Lokasi kejadian berada di area proyek milik PT Jaya Etika Beton, di Desa Bulaklo RT 11 RW 02, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro.

Peristiwa tersebut menghanguskan sejumlah material proyek bernilai besar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berdasarkan informasi yang dihimpun, 12 unit tandon solar berkapasitas 1.000 liter ikut terbakar, dengan 9 tandon di antaranya berisi bahan bakar solar.

Selain itu, api juga melalap puluhan sak semen, material genset, serta ratusan batang besi yang tersimpan di lokasi.

Menurut keterangan SPW, warga sekitar lokasi, sumber api diduga berasal dari percikan mesin pemotong besi yang digunakan para pekerja proyek.

Percikan tersebut menyambar tandon solar berbahan plastik, menyebabkan solar tumpah dan dengan cepat tersulut api.

“Percikan dari alat potong besi menyambar tandon solar. Karena tangkinya plastik, solar langsung tumpah dan terbakar,” ujar SPW, Minggu (11/1/2026).

Namun, kebakaran ini tak hanya menyisakan kerugian materi.

Aparat penegak hukum setempat disebut turut menaruh kecurigaan terhadap jenis solar yang terbakar.

Solar tersebut diduga merupakan BBM subsidi, yang secara aturan tidak diperuntukkan bagi kegiatan usaha atau proyek komersial.

Beberapa sumber menyebutkan, aparat mempertanyakan kelengkapan dokumen pengadaan BBM, termasuk Delivery Order (DO) dari Pertamina serta masa berlaku dokumen tersebut.

Bahkan muncul kekhawatiran bahwa pihak pelaksana proyek hanya mengantongi surat rekomendasi, bukan dokumen resmi pembelian BBM non subsidi sebagaimana ketentuan.

“Solar subsidi seharusnya tidak boleh digunakan untuk usaha. Yang dikhawatirkan, hanya dikasih surat rekomendasi, bukan DO resmi,” ungkap salah satu APH yang namanya tidak boleh disebutkan dulu demi kepentingan penyelidikan.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak PT Jaya Etika Beton terkait dugaan penggunaan BBM subsidi tersebut.

Sementara itu, aparat masih melakukan pendalaman guna memastikan penyebab kebakaran sekaligus menelusuri legalitas BBM yang tersimpan di lokasi proyek.

Kasus ini menjadi sorotan karena menyangkut keselamatan kerja, kepatuhan hukum, serta dugaan penyalahgunaan BBM subsidi, yang selama ini menjadi perhatian serius pemerintah. (Tim)

Berita Terkait

Serah Terima Jabatan Kapolres Gresik, AKBP Ramadhan Nasution Gantikan AKBP Rovan Richard Mahenu
Libur Akhir Pekan, Polisi Magetan Intensifkan Patroli Wisata di Sarangan
Hari ulang tahun smk yosonegoro kabupaten magetan memang di peringati setiap tahun dan di ikuti beberapa lembaga pendidikan
Upaya Cegah Kelangkaan BBM Polsek Kerambitan himbau SPBU Lumajang hindari Tindakan Penyelewengan BBM Bersubsidi
Pawas Polsek Baturiti Patroli Malam cegah C3
Polsek Kerambitan Intensifkan Patroli Malam Hari Persempit Ruang bagi Aksi Kejahatan
Babinsa Desa Buduk Gerakkan Masyarakat Bersihkan Pura dan Sungai, Wujudkan Desa Terdepan
Gotong Royong Desa Buduk: Pembersihan Pura dan Sungai untuk Cegah Banjir dalam Hari Desa Nasional 2026

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 14:03 WIB

Serah Terima Jabatan Kapolres Gresik, AKBP Ramadhan Nasution Gantikan AKBP Rovan Richard Mahenu

Senin, 12 Januari 2026 - 11:29 WIB

Libur Akhir Pekan, Polisi Magetan Intensifkan Patroli Wisata di Sarangan

Senin, 12 Januari 2026 - 10:57 WIB

Hari ulang tahun smk yosonegoro kabupaten magetan memang di peringati setiap tahun dan di ikuti beberapa lembaga pendidikan

Senin, 12 Januari 2026 - 10:51 WIB

Kebakaran Kantor PT Jaya Etika Beton di Bojonegoro, BBM Subsidi Diduga Jadi Pemicu Masalah

Senin, 12 Januari 2026 - 10:27 WIB

Upaya Cegah Kelangkaan BBM Polsek Kerambitan himbau SPBU Lumajang hindari Tindakan Penyelewengan BBM Bersubsidi

Senin, 12 Januari 2026 - 10:22 WIB

Polsek Kerambitan Intensifkan Patroli Malam Hari Persempit Ruang bagi Aksi Kejahatan

Senin, 12 Januari 2026 - 10:19 WIB

Babinsa Desa Buduk Gerakkan Masyarakat Bersihkan Pura dan Sungai, Wujudkan Desa Terdepan

Senin, 12 Januari 2026 - 10:16 WIB

Gotong Royong Desa Buduk: Pembersihan Pura dan Sungai untuk Cegah Banjir dalam Hari Desa Nasional 2026

Berita Terbaru