Jembrana, Surya Indonesia.net – Kasat Lantas Polres Jembrana Iptu Aldri Setiawan, S.Tr.K.. Menyerukan akan komitmen kerja satuannya. Dimana Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas SIM) Polres Jembrana terus menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Dengan pendekatan yang humanis dan profesional, Satpas SIM Polres Jembrana berupaya menciptakan suasana yang nyaman dan transparan bagi para pemohon SIM.
Menurut keterangan dari kanit Regident Iptu I Wayan Dharmayuda Dalam kegiatan pelayanan SIM yang dilaksanakan di Satpas SIM Polres Jembrana terlihat personel kepolisian berinteraksi langsung dan memberikan pendampingan kepada pemohon SIM. Personel Polantas dengan ramah memberikan penjelasan terkait kelengkapan administrasi serta proses pelayanan SIM. Konsep “Polantas Menyapa” diimplementasikan untuk memastikan pelayanan yang bebas dari praktik percaloan.
Melalui dialog langsung, petugas memastikan pemohon memahami setiap tahapan pelayanan dan membantu mengatasi kendala administrasi. Langkah ini adalah wujud nyata komitmen Polres Jembrana dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di bidang lalu lintas.
Dengan pelayanan yang responsif dan bersahabat, Polres Jembrana berharap masyarakat merasa lebih terbantu dan puas terhadap layanan kepolisian, khususnya dalam pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM). Tujuan akhirnya adalah menumbuhkan kepercayaan publik terhadap institusi Polri.
( red)

























