Breaking News

Keluhan Wisatawan Soal Dugaan Getok Harga di Telaga Sarangan Kembali Ramai di Medsos

Senin, 5 Januari 2026 - 23:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Magetan,Suryaindonesia.net – Keluhan wisatawan terkait dugaan praktik getok harga di kawasan wisata Telaga Sarangan, Kabupaten Magetan, kembali mencuat dan menjadi sorotan warganet di media sosial.

Kali ini, unggahan nota pembayaran dari sebuah warung kopi di sekitar Telaga Sarangan ramai diperbincangkan karena dinilai memuat harga yang tidak wajar.
Foto nota tersebut dibagikan oleh akun Facebook bernama Agus Suyono, yang mengaku merasa kecewa dengan tarif yang dipatok.

Dalam unggahannya, Agus menceritakan pengalamannya saat singgah di salah satu warung kopi di kawasan wisata tersebut. Ia menyebut tetap membayar total tagihan yang tertera di nota, namun mengaku kapok dan menilai harga tersebut jauh di atas kewajaran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Wkwkwkwkwk tetep tak bayar bu, tapi sok tak baleni lagi nak pas ke Tlogo Sarangan tp dewekan wae ora gowo pasukan…,” tulis Agus dalam unggahan itu. Ia juga menyertakan nomor telepon pribadinya sebagai bentuk tanggung jawab atas kesaksian tersebut.

Unggahan tersebut memicu beragam komentar warganet. Sejumlah pengguna media sosial mengeluhkan hal serupa dan menilai praktik getok harga dapat merusak citra pariwisata Telaga Sarangan. Sebagian lainnya meminta pemerintah daerah dan pengelola wisata turun tangan melakukan penertiban dan standarisasi harga di kawasan tersebut.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak pengelola wisata maupun pemerintah Kabupaten Magetan terkait viralnya keluhan dugaan getok harga di Telaga Sarangan.(Adi.pr)

Berita Terkait

Kepadatan Arus Lalin Terurai Ini Yang Di lakukan Personel Polsek Kuta Utara Di Simpang Batu Belig
Dukung Swasembada Pangan 2026, Polres Gresik Panen Jagung Serentak Bersama Mabes Polri
AKP Adek Agus Putrawan Duduki Jabatan Kasat Narkoba Polres Tanjung Perak
Ciptakan Lingkungan Bersih, Babinsa Bersama Masyarakat Laksanakan Karya Bhakti
Pedagang Pasar Tradisional Minta Kapolrestabes Medan Tangkap Bandar Narkoba Jermal 15
SP LEM-SPSI Kota Medan minta Kapolrestabes Berantas Narkoba
Saat Loyalis Kehabisan Panggung: Narasi Riza Fakhrumi Tahir Dinilai Merusuh Jelang Musda Golkar Sumut
Polsek Buduran Rutin Gelar Khotmil Qur’an, Perkuat Keimanan Personel

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 18:42 WIB

Kepadatan Arus Lalin Terurai Ini Yang Di lakukan Personel Polsek Kuta Utara Di Simpang Batu Belig

Kamis, 8 Januari 2026 - 17:04 WIB

Dukung Swasembada Pangan 2026, Polres Gresik Panen Jagung Serentak Bersama Mabes Polri

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:58 WIB

AKP Adek Agus Putrawan Duduki Jabatan Kasat Narkoba Polres Tanjung Perak

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:46 WIB

Ciptakan Lingkungan Bersih, Babinsa Bersama Masyarakat Laksanakan Karya Bhakti

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:09 WIB

SP LEM-SPSI Kota Medan minta Kapolrestabes Berantas Narkoba

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:00 WIB

Saat Loyalis Kehabisan Panggung: Narasi Riza Fakhrumi Tahir Dinilai Merusuh Jelang Musda Golkar Sumut

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:56 WIB

Polsek Buduran Rutin Gelar Khotmil Qur’an, Perkuat Keimanan Personel

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:43 WIB

Mako Polsek Geger Berwajah Baru, Kapolres Madiun Resmikan Secara Simbolis

Berita Terbaru