GIANYAR , Surya Indonesia.net – Polres Gianyar melaksanakan Apel Olahraga Pagi yang bertempat di Lapangan Parkir Monkey Forest Ubud, Jumat (30/1/2026) pukul 07.00 Wita. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Wakapolres Gianyar, Kompol Willa Jully Nendissa, S.I.K.
Apel olahraga pagi ini diikuti oleh Ketua Bhayangkari Cabang Gianyar Ny. Ajeng Candra beserta pengurus, para Pejabat Utama Polres Gianyar, Kapolsek Ubud beserta jajaran, para perwira, bintara, serta PNS Polres Gianyar.
Dalam arahannya, Wakapolres Gianyar mengajak seluruh peserta apel untuk senantiasa bersyukur atas kesehatan dan kesempatan yang diberikan sehingga dapat melaksanakan tugas dengan baik.
“Pertama-tama marilah kita mengucapkan puja dan puji syukur ke hadirat Ida Sang Hyang Widhi Wasa, Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas asung kertha wara nugrahanya kita dapat melaksanakan apel olahraga pagi ini dalam keadaan sehat walafiat,” ujar Kompol Willa Jully Nendissa, S.I.K.
Ia menjelaskan bahwa pelaksanaan olahraga di luar lingkungan markas merupakan inovasi pimpinan guna memberikan suasana baru serta meningkatkan semangat kebersamaan seluruh personel.
“Kegiatan olahraga di luar Mako Polres Gianyar ini merupakan inovasi pimpinan. Diharapkan kehadiran personel dapat maksimal dan kegiatan olahraga dilaksanakan dengan sungguh-sungguh,” jelasnya.
Selain itu, Wakapolres Gianyar juga mengingatkan agar seluruh peserta tetap memperhatikan keamanan barang bawaan selama kegiatan berlangsung.
“Saya mengingatkan agar seluruh personel menjaga barang bawaannya dengan baik. Selanjutnya, kegiatan olahraga akan dipandu oleh Kapolsek Ubud,” tambahnya.
Usai pelaksanaan apel, kegiatan dilanjutkan dengan olahraga bersama yang dipimpin oleh Kapolsek Ubud. Rangkaian olahraga diawali dengan pemanasan, kemudian dilanjutkan dengan jalan santai keluar areal Monkey Forest, serta diakhiri dengan kegiatan bersih-bersih di area parkir Monkey Forest Ubud.
Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan tertib dan lancar, sebagai upaya menjaga kebugaran personel sekaligus menumbuhkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan.
( red)

























