Denpasar, Bali , Surya Indonesia.net – Dalam upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Kelurahan Benoa secara aktif melakukan kegiatan sambang ke warga serta tempat usaha di wilayahnya.
Kegiatan ini dilakukan secara rutin sebagai bagian dari program Polri dalam mempererat hubungan dengan masyarakat dan memastikan situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.
Bhabinkamtibmas Kelurahan Benoa menyambangi rumah dan kos-kosan warga yang berada di Jalan Siligita serta lingkungan sekitar.
Selain itu, mereka juga mengunjungi tempat usaha pengepul barang rongsokan yang berlokasi tidak jauh dari situ.
Kegiatan ini dilakukan sembari menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga dan pengelola usaha agar tetap menjaga situasi keamanan lingkungan masing-masing.
Kegiatan sambang ini bertujuan untuk menjalin komunikasi langsung antara aparat keamanan dengan warga serta pelaku usaha di wilayah tersebut.
Melalui pendekatan ini, polisi dapat mengetahui langsung situasi terkini di lapangan, mendengarkan keluhan atau masalah yang dihadapi warga, serta memberikan himbauan terkait pentingnya menjaga keamanan bersama.
Selain itu, pengelola tempat usaha pengepul barang rongsokan juga diminta untuk meningkatkan pengawasan terhadap kegiatan di sekitar usahanya agar tidak menjadi celah bagi aksi kriminal seperti pencurian atau penipuan.
( red)

























