Tabanan, Surya Indonesia.net – Personel Polsek Selemadeg yang beragama Hindu melaksanakan persembahyangan bersama dalam rangka Hari Suci Siwaratri di Pura Lingga Amerta Jati, Sabtu (17/1/2026). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA ini dipimpin oleh P.S. Kanit Propam Aipda I Nengah Agus Sedana Putra dan dihadiri langsung oleh Kapolsek Selemadeg Kompol I Made Subadi, S.H., bersama jajaran PJU serta seluruh anggota.
Seijin Kapolres Tabanan, AKBP I Putu Bayu Pati., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Selemadeg, Kompol I Made Subadi, S.H., mengatakan bahwa, Persembahyangan ini menjadi momentum “Malam Pengampunan” dan introspeksi spiritual bagi korps Bhayangkara untuk menyucikan jiwa serta meningkatkan kualitas moral. Melalui Perenungan Dosa di hari suci ini, diharapkan setiap personel dapat memperkuat integritas diri dalam menjalankan tugas Kepolisian.”Ungkap Kapolsek.
Kegiatan ini bertujuan mewujudkan Polri yang Presisi dengan mengedepankan sikap yang lebih arif, beretika dan humanis. Dengan semangat Siwaratri, Polsek Selemadeg berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan publik sebagai pengayom masyarakat yang tulus dan berdedikasi.
( red)

























