Breaking News

Keluhan Wisatawan Soal Dugaan Getok Harga di Telaga Sarangan Kembali Ramai di Medsos

Senin, 5 Januari 2026 - 23:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Magetan,Suryaindonesia.net – Keluhan wisatawan terkait dugaan praktik getok harga di kawasan wisata Telaga Sarangan, Kabupaten Magetan, kembali mencuat dan menjadi sorotan warganet di media sosial.

Kali ini, unggahan nota pembayaran dari sebuah warung kopi di sekitar Telaga Sarangan ramai diperbincangkan karena dinilai memuat harga yang tidak wajar.
Foto nota tersebut dibagikan oleh akun Facebook bernama Agus Suyono, yang mengaku merasa kecewa dengan tarif yang dipatok.

Dalam unggahannya, Agus menceritakan pengalamannya saat singgah di salah satu warung kopi di kawasan wisata tersebut. Ia menyebut tetap membayar total tagihan yang tertera di nota, namun mengaku kapok dan menilai harga tersebut jauh di atas kewajaran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Wkwkwkwkwk tetep tak bayar bu, tapi sok tak baleni lagi nak pas ke Tlogo Sarangan tp dewekan wae ora gowo pasukan…,” tulis Agus dalam unggahan itu. Ia juga menyertakan nomor telepon pribadinya sebagai bentuk tanggung jawab atas kesaksian tersebut.

Unggahan tersebut memicu beragam komentar warganet. Sejumlah pengguna media sosial mengeluhkan hal serupa dan menilai praktik getok harga dapat merusak citra pariwisata Telaga Sarangan. Sebagian lainnya meminta pemerintah daerah dan pengelola wisata turun tangan melakukan penertiban dan standarisasi harga di kawasan tersebut.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak pengelola wisata maupun pemerintah Kabupaten Magetan terkait viralnya keluhan dugaan getok harga di Telaga Sarangan.(Adi.pr)

Berita Terkait

Polsek Kerambitan mengikuti Kegiatan Undangan Panen Raya Dan Pengumuman Swasembada Pangan bersama Bapak Presiden RI melalui Zoom Meeting
Polsek Kediri Gencarkan Pelaksanaan Patroli Barcode Siang Hari
Ciptakan Kondusifitas Wilayah, Polsek Tabanan Gencarkan Patroli Dialogis Sasar Titik Rawan Keramian
Waka Polres Tabanan Hadiri Upacara Penutupan Dikmaba Infanteri dan Diktukba TNI AD di Rindam IX/Udayana
Perkuat Deteksi Dini dan Pembinaan, Lapas Tabanan Terima Kunjungan Kepala BNNK Badung
Kodam IX/Udayana Resmi Tutup Dikmaba Infanteri dan Diktukba, Ratusan Bintara Baru Dilantik
Perumda Pasar Bitung Beri Peringatan Pedagang yang Langgar Batas Lapak di Pasar Girian
Langkah Bersama Menuju Kinerja Berkualitas, Lapas Tabanan Gelar Deklarasi Kinerja

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:00 WIB

Polsek Kerambitan mengikuti Kegiatan Undangan Panen Raya Dan Pengumuman Swasembada Pangan bersama Bapak Presiden RI melalui Zoom Meeting

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:58 WIB

Polsek Kediri Gencarkan Pelaksanaan Patroli Barcode Siang Hari

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:56 WIB

Ciptakan Kondusifitas Wilayah, Polsek Tabanan Gencarkan Patroli Dialogis Sasar Titik Rawan Keramian

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:53 WIB

Waka Polres Tabanan Hadiri Upacara Penutupan Dikmaba Infanteri dan Diktukba TNI AD di Rindam IX/Udayana

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:47 WIB

Perkuat Deteksi Dini dan Pembinaan, Lapas Tabanan Terima Kunjungan Kepala BNNK Badung

Rabu, 7 Januari 2026 - 11:26 WIB

Perumda Pasar Bitung Beri Peringatan Pedagang yang Langgar Batas Lapak di Pasar Girian

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:19 WIB

Langkah Bersama Menuju Kinerja Berkualitas, Lapas Tabanan Gelar Deklarasi Kinerja

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:15 WIB

Polres Bandara Ngurah Rai Melayat ke Rumah Duka Ayahanda Aiptu Made Suta

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Polsek Kediri Gencarkan Pelaksanaan Patroli Barcode Siang Hari

Rabu, 7 Jan 2026 - 14:58 WIB