Breaking News

Serap Aspirasi Warga, Polsek Abiansemal Gelar Kegiatan Jumat Curhat

Jumat, 2 Januari 2026 - 12:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ABIANSEMAL, Surya Indonesia.net – Dalam rangka mempererat hubungan kemitraan serta menyerap aspirasi masyarakat secara langsung, Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bertempat di Wantilan Pura Desa, Desa Adat Sedang, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, Jumat (2/1/2026) pagi.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Desa Sedang, Babinsa, tokoh adat, serta warga Desa Adat Sedang. Suasana dialog berlangsung santai dan penuh keakraban, di mana personel Polri bersama TNI duduk berdampingan dengan masyarakat untuk mendengarkan secara langsung berbagai masukan, keluhan, dan saran terkait situasi kamtibmas di lingkungan desa.

Dalam kesempatan tersebut, warga menyampaikan harapan agar sinergitas antara aparat keamanan dan masyarakat terus ditingkatkan, khususnya dalam menjaga keamanan lingkungan, kelancaran kegiatan adat dan keagamaan, serta pencegahan potensi gangguan kamtibmas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bhabinkamtibmas Desa Sedang Aipda I Gusti Eka Artana seijin Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Curhat merupakan sarana Polri untuk membuka ruang komunikasi dua arah dengan masyarakat.

“Melalui kegiatan Jumat Curhat ini, kami ingin mendengarkan secara langsung apa yang menjadi keluhan maupun harapan masyarakat. Kami mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif, serta tidak ragu menyampaikan informasi apabila terdapat potensi gangguan keamanan di lingkungan desa,” ujar Aipda I Gusti Eka Artana.

Ia juga menambahkan bahwa peran aktif masyarakat sangat penting dalam menciptakan keamanan lingkungan, sehingga sinergi antara Polri, TNI, dan masyarakat dapat terus terjalin dengan baik.

Dengan terlaksananya kegiatan Jumat Curhat ini, diharapkan tercipta hubungan yang harmonis antara aparat keamanan dan masyarakat Desa Adat Sedang khususnya, dan guna mewujudkan situasi kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah kecamatan Abiansemal pada umumnya.

(irn)

Berita Terkait

Bhabinkamtibmas Atensi Pendataan Penduduk Pendatang di Desa Bunutin
Polres Bangli Gelar Upacara Serah Terima Jabatan Empat Pejabat Utama
59 Anggota Polres Bangli Terima Kenaikan Pangkat, Kapolres Tegaskan Tanggung Jawab Tugas Semakin Besar
Kapolres Gianyar Laksanakan Jumat Curhat di Gereja GPIB Ebenhaezer, Pastikan Keamanan Pasca Natal dan Jelang Tahun Baru
96 Personel Naik Pangkat, Kapolres Gianyar Tegaskan Kenaikan Pangkat Bukan Hak Otomatis
Ambil Langkah Antisipatif Polsek Kuta Utara Jaga Kawasan Wisata Saat Liburan Tahun Baru
Unit Pam Wisata Polresta Denpasar Intensifkan Patroli di Kawasan Beachwalk dan Hotel Mercure Kuta
Pastikan Libur Tahun Baru Aman & Lancar, Polsek Abiansemal Gelar Pengamanan & Gatur Lalin

Berita Terkait

Jumat, 2 Januari 2026 - 12:16 WIB

Bhabinkamtibmas Atensi Pendataan Penduduk Pendatang di Desa Bunutin

Jumat, 2 Januari 2026 - 12:15 WIB

Polres Bangli Gelar Upacara Serah Terima Jabatan Empat Pejabat Utama

Jumat, 2 Januari 2026 - 12:13 WIB

59 Anggota Polres Bangli Terima Kenaikan Pangkat, Kapolres Tegaskan Tanggung Jawab Tugas Semakin Besar

Jumat, 2 Januari 2026 - 12:11 WIB

Kapolres Gianyar Laksanakan Jumat Curhat di Gereja GPIB Ebenhaezer, Pastikan Keamanan Pasca Natal dan Jelang Tahun Baru

Jumat, 2 Januari 2026 - 12:09 WIB

96 Personel Naik Pangkat, Kapolres Gianyar Tegaskan Kenaikan Pangkat Bukan Hak Otomatis

Jumat, 2 Januari 2026 - 12:07 WIB

Unit Pam Wisata Polresta Denpasar Intensifkan Patroli di Kawasan Beachwalk dan Hotel Mercure Kuta

Jumat, 2 Januari 2026 - 12:06 WIB

Pastikan Libur Tahun Baru Aman & Lancar, Polsek Abiansemal Gelar Pengamanan & Gatur Lalin

Jumat, 2 Januari 2026 - 12:05 WIB

Intensifkan Patroli Dialogis Unit Wisata Sat Pamobvit Polresta Denpasar Jaga Keamanan di Kawasan Pantai Kuta

Berita Terbaru