Mangupura, Surya Indonesia – Sat Samapta Polres Badung melalui Unit Turjawali melaksanakan kegiatan Patroli Biru (Blue Light Patrol) dalam rangka Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) guna menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Badung, khususnya di sepanjang jalur utama Bringkit–Mengwi, Kamis (1/1/2026) malam.
Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan oleh personel Unit Turjawali Sat Samapta Polres Badung, yakni Aiptu I Ketut Sudiarta, Aipda I MD Budi Dharma, dan Aipda Kadek Yuniastra, dengan menggunakan kendaraan dinas Kijang 901 yang dilengkapi body worn camera. Personel juga memberikan atensi terhadap kegiatan HUT STT Banjar Dajan Peken, Mengwitani, serta melaksanakan dialogis dengan masyarakat setempat.
Kasat Samapta Polres Badung AKP I Gusti Made Dharma Sudhira, SH, MH., menyampaikan bahwa Patroli Biru merupakan bagian dari upaya preventif Polri dalam mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan kejahatan jalanan. “Kehadiran personel berseragam dan kendaraan dinas di lapangan diharapkan mampu memberikan rasa aman serta mencegah niat pelaku kejahatan,” ujarnya seijin Kapolres Badung AKBP M. Arif Batubara, SH, SIK, MH, M.Tr. Opsla.
Kasat Samapta juga mengimbau masyarakat agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal mencurigakan. Ia berharap melalui sinergi antara Polri dan masyarakat, situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Badung senantiasa aman, tertib, dan kondusif.
(irn)





















