Breaking News
IconSurya Indonesia -

Apel Gelar Pasukan Imbangan Operasi Cipkon Agung 2025 di Polres Bandara Ngurah Rai, Tegaskan Kesiapan Jelang Nataru

Rabu, 3 Desember 2025 - 16:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Badung, Surya Indonesia.net — Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menggelar Apel Gelar Pasukan Imbangan Operasi Cipkon Agung 2025 dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Kegiatan berlangsung pada Rabu (3/12/2025) di Lapangan Polres Bandara dan dipimpin oleh Wakapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai, Kompol I Nengah Sudiarta, S.Sos.

Apel ini dihadiri oleh para Pejabat Utama (PJU) Polres Kawasan Bandara serta seluruh personel yang tersprint dalam Imbangan Operasi Cipkon Agung. Kegiatan ini menjadi langkah awal untuk memastikan kesiapan personel dalam mengantisipasi peningkatan aktivitas masyarakat di Bandara I Gusti Ngurah Rai selama periode libur akhir tahun.

Dalam arahannya, Kompol I Nengah Sudiarta menegaskan bahwa meski Polres Bandara melaksanakan imbangan dari operasi kewilayahan, standar pelaksanaan dan tanggung jawab tetap harus dijunjung tinggi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Walaupun kita hanya melaksanakan Imbangan Operasi, tanggung jawab kita tidak boleh berkurang. Bandara adalah pintu masuk utama Pulau Bali, sehingga setiap personel harus meningkatkan kewaspadaan serta kesiapan dalam memberikan rasa aman menjelang Natal dan Tahun Baru,” ujarnya.

Wakapolres juga mengingatkan pentingnya profesionalisme seluruh personel dalam menghadapi peningkatan arus penumpang di bandara.

“Menurut perkiraan intelijen, akan terjadi peningkatan aktivitas masyarakat yang datang maupun berangkat melalui Bandara Ngurah Rai. Saya tekankan agar seluruh anggota bekerja sesuai SOP, tetap humanis, dan menjaga nama baik institusi Polri,” tambahnya.

Operasi Cipkon Agung 2025 sendiri bersifat terbuka, dengan prioritas utama pada kegiatan preemtif dan preventif, serta didukung oleh penegakan hukum dan bantuan operasi. Operasi ini berlangsung selama delapan hari, mulai 3 hingga 10 November 2025, di seluruh jajaran Polda Bali.

Tujuan utama dari pelaksanaan operasi ini adalah menciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang aman dan kondusif menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, sekaligus menekan tindak pidana serta gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai.

Dengan pelaksanaan apel gelar pasukan ini, Polres Bandara Ngurah Rai menegaskan komitmennya memberikan pelayanan keamanan terbaik bagi seluruh pengguna jasa bandara, serta menjaga stabilitas keamanan di gerbang utama Pulau Bali.

( red)

Berita Terkait

ITB Beri Pelatihan Serat Nanas: Dari Sampah Terabaikan menjadi Peluang Ekonomi Kreatif di Kabupaten Ketapang
Edukasi Anti-Perundungan, Bhabinkamtibmas Selemadeg Sasar Siswa SDN 2 Selemadeg
Kapolsek Baturiti Besuk Personel Pasca Operasi, Wujud Kepedulian dan Solidaritas Keluarga Besar Polri
Bhabinkamtibmas Angseri Hadiri Musdes Pertanggungjawaban APBDes 2025, Wujudkan Transparansi dan Situasi Kondusif
Polres Tabanan Ikuti Launching Quick Wins Transformasi Polri TW I 2026, Dorong Pelayanan Presisi untuk Masyarakat
Jalin Komunikasi dan Silaturahmi melalui Safari Kamtibmas Kapolsek Kerambitan dengan Perbekel Desa Batuaji
Kawal Transparansi Anggaran, Bhabinkamtibmas Pupuan Sawah Hadiri Musdes LPJ APBDes 2025

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:21 WIB

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:03 WIB

ITB Beri Pelatihan Serat Nanas: Dari Sampah Terabaikan menjadi Peluang Ekonomi Kreatif di Kabupaten Ketapang

Kamis, 29 Januari 2026 - 11:53 WIB

Edukasi Anti-Perundungan, Bhabinkamtibmas Selemadeg Sasar Siswa SDN 2 Selemadeg

Kamis, 29 Januari 2026 - 11:51 WIB

Kapolsek Baturiti Besuk Personel Pasca Operasi, Wujud Kepedulian dan Solidaritas Keluarga Besar Polri

Kamis, 29 Januari 2026 - 11:49 WIB

Bhabinkamtibmas Angseri Hadiri Musdes Pertanggungjawaban APBDes 2025, Wujudkan Transparansi dan Situasi Kondusif

Kamis, 29 Januari 2026 - 11:45 WIB

Jalin Komunikasi dan Silaturahmi melalui Safari Kamtibmas Kapolsek Kerambitan dengan Perbekel Desa Batuaji

Kamis, 29 Januari 2026 - 11:43 WIB

Kawal Transparansi Anggaran, Bhabinkamtibmas Pupuan Sawah Hadiri Musdes LPJ APBDes 2025

Kamis, 29 Januari 2026 - 11:40 WIB

Babinsa Serma Budi Turut Dampingi Kegiatan Donor Darah Perayaan HUT Ke-80 Persit KCK PD IX/Udayana

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Kamis, 29 Jan 2026 - 12:21 WIB