Tabanan, Surya indonesia.net – Polsek Pupuan Kamis, 13 November 2025 pukul 09.00 s/d 11.30 Wita, personel Polsek Pupuan melaksanakan kegiatan patroli dialogis di wilayah hukum Polsek Pupuan. Kegiatan ini dilaksanakan oleh piket Pawas AIPDA I Made Alit Arthama bersama 2 personel lainnya dengan menyambangi sejumlah titik pemukiman dan pusat aktivitas masyarakat. Selain memastikan situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, petugas juga berdialog langsung dengan warga untuk mendengarkan aspirasi dan berbagai keluhan yang dirasakan masyarakat.
Giat berlangsung dengan menyambangi Pertokoan Desa Pujungan, Vihara Dharma Giri, Perbankan Pupuan dan Pasar Umum Pupuan. Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Pupuan mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga keamanan lingkungan serta tidak segan melapor apabila terjadi gangguan kamtibmas. Petugas juga memberikan imbauan agar warga selalu waspada terhadap tindak kriminalitas dan menjaga kerukunan antarwarga. Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat menjadi bentuk nyata komitmen Polri dalam membangun kedekatan, menumbuhkan rasa percaya, dan memperkuat sinergi dengan warga binaan.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP I PUTU BAYU PATI, S.I.K.,M.H, melalui Kapolsek Pupuan AKP I Nengah Simpen. S.H.,M.H, menyampaikan bahwa kegiatan patroli dialogis ini merupakan upaya Polsek Pupuan untuk terus mendekatkan diri kepada masyarakat. “Kami tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga mendengarkan aspirasi masyarakat agar dapat memberikan solusi yang tepat dan cepat terhadap setiap permasalahan yang ada,” ujarnya.
Dengan semangat pengabdian dan tanggung jawab, Polsek Pupuan akan terus melaksanakan tugas pengamanan, patroli, dan pelayanan dengan pendekatan humanis. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan terjalin komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat, sehingga tercipta situasi yang aman, tertib, dan harmonis di wilayah hukum Polsek Pupuan.
( red )


















