Tabanan, Surya indonesia.net – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud), personel Sat Polairud Polres Tabanan turut serta dalam kegiatan bakti kesehatan donor darah yang digelar di Mako Ditpolairud Polda Bali, Rabu (12/11/2025) pukul 08.00 WITA. Kegiatan sosial ini menjadi salah satu bentuk nyata kepedulian Polairud terhadap sesama serta komitmen dalam mendukung program kemanusiaan.
Adapun personel Sat Polairud Polres Tabanan yang berpartisipasi dalam kegiatan ini yakni Aiptu Satriyo Tranggono, Aipda I Nyoman Tana, Aipda I Made Sukerta, dan Brigpol I Ketut Putra A., S.H.. Mereka bersama jajaran Polairud dari seluruh wilayah Bali berpartisipasi dengan penuh semangat, menunjukkan solidaritas dan semangat pengabdian dalam memperingati hari jadi korps biru tersebut.
Kegiatan donor darah ini turut dihadiri oleh Dirpolairud Polda Bali beserta para Pejabat Utama (PJU) Ditpolairud. Dalam sambutannya, pimpinan mengapresiasi antusiasme seluruh jajaran yang telah ikut berkontribusi melalui kegiatan kemanusiaan ini. Selain mempererat silaturahmi antaranggota, kegiatan tersebut juga diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan darah bagi masyarakat yang membutuhkan melalui PMI.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H.,melalui Kasat Polairud AKP I Putu Sartika,S.H.,M.H,.mengatakan” Selama kegiatan berlangsung, suasana berjalan dengan tertib, aman, dan lancar. Sat Polairud Polres Tabanan menyampaikan bahwa kegiatan semacam ini tidak hanya sebagai rangkaian peringatan HUT, namun juga sebagai wujud nyata semangat Polri dalam memberikan manfaat bagi masyarakat luas serta memperkuat nilai-nilai kemanusiaan di tengah tugas menjaga perairan Indonesia.
( red )


















