Tabanan , Surya indonesia.net – Polsek Pupuan, Jumat 7 November 2025 pukul 10.00 Wita s/d 12.00 Wita, Polsek Pupuan melaksanakan kegiatan Patroli di wilayah hukum Polsek Pupuan. Kegiatan patroli ini dipimpin oleh Pawas IPDA I Putu Wiramaja bersama dua personel menggunakan mobil patroli dinas Polsek Pupuan, dengan tujuan untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum setempat.
Dalam pelaksanaan patroli, personel menyasar beberapa titik rawan kamtibmas seperti komplek pasar dan terminal Pupuan, pertokoan, SPBU, tempat ibadah, serta pemukiman penduduk. Selain melakukan pemantauan situasi, petugas juga memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap potensi tindak kejahatan serta menjaga keamanan lingkungan secara bersama.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP I PUTU BAYU PATI, S.I.K.,M.H, melalui Kapolsek Pupuan AKP I Nengah Simpen. S.H.,M.H, menyampaikan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bentuk nyata komitmen Polsek Pupuan dalam mencegah gangguan kamtibmas serta memastikan kehadiran Polri dirasakan langsung oleh masyarakat. Polsek Pupuan akan terus meningkatkan kegiatan patroli, baik siang maupun malam hari, guna menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif.
Dengan adanya kegiatan patroli rutin dan patroli barcode ini, situasi wilayah hukum Polsek Pupuan tetap dalam keadaan aman dan kondusif. Masyarakat pun mengapresiasi kehadiran petugas kepolisian yang selalu siap menjaga keamanan, sehingga tercipta suasana yang tenteram serta rasa nyaman di tengah aktivitas warga sehari-hari.
( red )


















