Breaking News

Personel Berjalan Kaki Sisir Daratan Dalam Pencarian Iptu Tomi Samuel Marbun

Sabtu, 26 April 2025 - 18:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Teluk Bintuni, Surya  Indonesia.net – Misi Kemanusiaan melalui Operasi SAR Polda Papua Barat 2025 yang tergabung dalam Operasi Alfa Bravo Moskona 2025 Mabes Polri terus mengintensifkan pencarian terhadap Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni, Iptu Tomi Samuel Marbun, S.Trk, yang dilaporkan hilang beberapa bulan lalu. Upaya pencarian memasuki hari keempat, dimulai sejak pagi sekali dilakukan melalui dua jalur: penyisiran menggunakan long boat menyusuri Kali Rawara di tiga Zona Pencarian yaitu Zona Merah, Zona Kuning dan Zona Hijau oleh masing-masing tim di tiap Zona, serta penyisiran darat menembus hutan lebat dan rawa-rawa dengan berjalan kaki oleh personel gabungan.

Fokus pencarian yang berada di wilayah yang dikategorikan sebagai Zona Merah, adalah area rawan perlintasan KKB yang diyakini sebagai titik hilangnya korban. Zona Merah Pencarian dengan luas total area pencarian mencapai sekitar 132 kilometer persegi ini terbentang sepanjang 22 kilometer mengikuti aliran Kali Rawara, dengan lebar area pencarian +-300 Meter dari bibir kali di sisi kiri dan kanan menyesuaian dengan kontur dan hambatan medan yang dilalui .

Kegiatan penyisiran darat ini dipimpin langsung oleh Kapolda Papua Barat, Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir, S.I.K., M.T.C.P., bersama 120 personel gabungan yang terdiri dari 60 Personel SAR Brimob, 50 Personel Pengamanan Brimob, dan 10 Personel Polres Teluk Bintuni. Seluruh Tim bergerak dengan berjalan kaki menyusuri setiap sektor secara menyeluruh.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kabid Humas Polda Papua Barat, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom., mengatakan bahwa pencarian dilakukan dengan kehati-hatian dan meneliti setiap bagian area yang dilintasi. “Selain penyisiran menggunakan perahu, personel juga melakukan pencarian darat dengan berjalan kaki, menyisir semak belukar, hutan belantara, tumpukan kayu, hingga area-area tersembunyi di sepanjang tepian kali,” ujarnya.

Operasi pencarian ini akan terus dilanjutkan hingga diperoleh titik terang keberadaan Iptu Tomi. Polda Papua Barat menegaskan komitmennya untuk menyelesaikan proses ini secara tuntas dan memberikan kejelasan bagi keluarga serta institusi.

Kombes Benny menambahkan “Kami mengharapkan kesabaran dari semua pihak terhadap hasil proses pencarian ini, proses pencarian telah diupayakan maksimal namun hambatan alam baik hujan lebat dan angin, kuatnya arus sungai pasca hujan dan medan hutan lebat dan rawa-rawa, kami juga mempertimbangan keselamatan Personel di lapangan.”

( Ags )

Berita Terkait

Jaga Kenyamanan Ruang Publik, Polsek Dentim Bersama Instansi Terkait Gelar KRYD Yustisi di Lapangan Bajra Sandhi
Bhabinkamtibmas Desa Kesiman Petilan Amankan Giat Bulan Pitung Dine Rangkaian Pecaruan Nangluk Mrana di Banjar Kehen
Polsek Denpasar Selatan Laksanakan Pembinaan Kamtibmas Warga Non Permanen di Sanur Kaja
Satpas SIM Polresta Denpasar Sampaikan Imbauan Tertib Berlalu Lintas dan Arahan Pelayanan kepada Pemohon SIM
Dapur SPPG Dangin Puri Kaja Dievaluasi, Babinsa Sertu Muhamad Rifaid Pastikan Pelayanan Optimal
Jalan Sari Gading: Babinsa bersama Pihak Desa Periksa Kelayakan Fasilitas Dapur SPPG Dangin Puri Kaja
Babinsa dan Kadus Umasari Lakukan Pengecekan Komprehensif Dapur SPPG di Desa Dangri Kaja
Kapolres Gresik Apresiasi Dedikasi Personel, 63 Anggota Terima Penghargaan dan Satyalancana

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 11:47 WIB

Jaga Kenyamanan Ruang Publik, Polsek Dentim Bersama Instansi Terkait Gelar KRYD Yustisi di Lapangan Bajra Sandhi

Senin, 26 Januari 2026 - 11:44 WIB

Bhabinkamtibmas Desa Kesiman Petilan Amankan Giat Bulan Pitung Dine Rangkaian Pecaruan Nangluk Mrana di Banjar Kehen

Senin, 26 Januari 2026 - 11:41 WIB

Polsek Denpasar Selatan Laksanakan Pembinaan Kamtibmas Warga Non Permanen di Sanur Kaja

Senin, 26 Januari 2026 - 11:39 WIB

Satpas SIM Polresta Denpasar Sampaikan Imbauan Tertib Berlalu Lintas dan Arahan Pelayanan kepada Pemohon SIM

Senin, 26 Januari 2026 - 11:37 WIB

Dapur SPPG Dangin Puri Kaja Dievaluasi, Babinsa Sertu Muhamad Rifaid Pastikan Pelayanan Optimal

Senin, 26 Januari 2026 - 11:31 WIB

Babinsa dan Kadus Umasari Lakukan Pengecekan Komprehensif Dapur SPPG di Desa Dangri Kaja

Senin, 26 Januari 2026 - 11:26 WIB

Kapolres Gresik Apresiasi Dedikasi Personel, 63 Anggota Terima Penghargaan dan Satyalancana

Senin, 26 Januari 2026 - 11:25 WIB

Pengecekan Dapur SPPG Dangin Puri Kaja Sukses Dilaksanakan Babinsa bersama Kadus Umasari

Berita Terbaru