Polsek Denpasar Selatan Tindaklanjuti Laporan Warga Terkait Keramaian dan Kebisingan di Sidakarya

Polsek Denpasar Selatan Tindaklanjuti Laporan Warga Terkait Keramaian dan Kebisingan di Sidakarya

Serba-Serbi21 Dilihat

Denpasar , Surya Indonesia.net – Polsek Denpasar Selatan bergerak cepat menindaklanjuti laporan warga yang masuk melalui layanan pengaduan 110 Polresta Denpasar pada Minggu pagi (13/4/2025).

Laporan diterima dari seorang warga bernama RR, yang mengeluhkan adanya sekelompok orang yang berkumpul sambil menghidupkan musik keras dan bernyanyi-nyanyi hingga mengganggu kenyamanan lingkungan sekitar.

Lokasi kejadian berada di Jalan Pendidikan, Gang Sastra, wilayah Sidakarya, Denpasar Selatan.

Menanggapi laporan tersebut, personel Polsek Densel langsung menuju lokasi untuk melakukan pengecekan dan penanganan.

Kapolsek Denpasar Selatan AKP Agus Adi Apriyoga, S.I.K., M.H., membenarkan adanya laporan tersebut dan menyatakan bahwa pihaknya telah mengambil langkah persuasif kepada warga yang dimaksud.

“Kami imbau secara humanis agar warga yang berkumpul membubarkan diri dan menurunkan volume musik demi menjaga kenyamanan bersama. Situasi dapat dikendalikan dan warga menerima dengan baik,” ujarnya.

Dengan respons cepat ini, Polsek Densel kembali menegaskan komitmennya dalam menjaga ketertiban umum serta merespons setiap aduan masyarakat dengan cepat dan tepat.

( Ags )