Breaking News

Penuh Senyum, AKBP I Nengah Sadiarta Pamit Tinggalkan Mako Polres Karangasem

Jumat, 11 April 2025 - 19:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karangasem , Surya Indonesia.net –  Suasana haru bercampur bangga mewarnai kepergian AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H., M.K.P., dari Markas Komando (Mako) Polres Karangasem pada Jumat (11/4/2025). Dengan senyum mengembang di wajah, mantan Kapolres Karangasem tersebut melangkah keluar dari kompleks kepolisian yang telah dipimpinnya selama kurun waktu tugas.

Prosesi pamitan berlangsung penuh kehangatan. AKBP Sadiarta didampingi oleh Kapolres Karangasem yang baru, AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., serta dilepas oleh seluruh personil Polres Karangasem

Sepanjang jalur keluar, anggota kepolisian tampak memberikan jabat tangan serta ucapan selamat dan terima kasih atas kepemimpinan yang telah dijalankan selama ini. Beberapa di antaranya tak kuasa menahan haru melihat pemimpin yang mereka hormati harus melangkah meninggalkan Polres Karangasem untuk mengemban tugas baru.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

AKBP Sadiarta tetap menunjukkan senyum dan wajah optimis, sesekali ia berhenti untuk memberikan pelukan dan kata-kata motivasi kepada anggotanya. Di akhir prosesi, ia menyempatkan diri melambaikan tangan, sebelum akhirnya memasuki kendaraan dinas yang telah disiapkan.

Momen keberangkatan ini menjadi simbol estafet kepemimpinan yang berlangsung lancar di jajaran Polres Karangasem, sekaligus menandai babak baru di bawah kepemimpinan AKBP Joseph Edward Purba yang telah resmi menjabat sebagai Kapolres Karangasem yang baru.

( Ags )

Berita Terkait

Babinsa Kopda Herman: Uji Coba MBG di SMK Wirabakti Jadi Langkah Awal Tingkatkan Gizi dan Prestasi Pelajar
Yayasan Eduvisi Sebelas Gelar Uji Coba Pendistribusian MBG di SMK Wirabakti bersama Babinsa Dangin Puri Kangin
Uji Coba Makan Bergizi Gratis Sukses Dilaksanakan di SMK Wirabakti Denpasar Utara
Pendampingan Babinsa Kopda Herman Terkait Pendistribusian 425 Paket MBG di SMK Wirabakti
Advokat dan Polisi Setara sebagai Pilar Penegakan Hukum
55 Proyek Tidak Terdaftar di LPSE dan 6 Paket Kena Adendum, Kadis Dan Kabid CKTR Deli Serdang Diintai Aparat Hukum
Anggota Serikat SKARDA Kecewa, Pertanyakan Kinerja DPP dalam Memperjuangkan Hak Karyawan DAMRI
Kuasa Hukum BRN Tegaskan Tak Ada Damai dalam Kasus Dugaan Pengeroyokan di Sukorejo

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 12:16 WIB

Babinsa Kopda Herman: Uji Coba MBG di SMK Wirabakti Jadi Langkah Awal Tingkatkan Gizi dan Prestasi Pelajar

Selasa, 27 Januari 2026 - 12:14 WIB

Yayasan Eduvisi Sebelas Gelar Uji Coba Pendistribusian MBG di SMK Wirabakti bersama Babinsa Dangin Puri Kangin

Selasa, 27 Januari 2026 - 12:12 WIB

Uji Coba Makan Bergizi Gratis Sukses Dilaksanakan di SMK Wirabakti Denpasar Utara

Selasa, 27 Januari 2026 - 12:09 WIB

Pendampingan Babinsa Kopda Herman Terkait Pendistribusian 425 Paket MBG di SMK Wirabakti

Selasa, 27 Januari 2026 - 09:57 WIB

Advokat dan Polisi Setara sebagai Pilar Penegakan Hukum

Senin, 26 Januari 2026 - 21:12 WIB

Anggota Serikat SKARDA Kecewa, Pertanyakan Kinerja DPP dalam Memperjuangkan Hak Karyawan DAMRI

Senin, 26 Januari 2026 - 19:56 WIB

Kuasa Hukum BRN Tegaskan Tak Ada Damai dalam Kasus Dugaan Pengeroyokan di Sukorejo

Senin, 26 Januari 2026 - 18:52 WIB

Pemberian Fasilitas Kredit PT Bank Sumut Diduga Macet Akibat Tanpa Prinsip Perbankan

Berita Terbaru

Serba-Serbi

Advokat dan Polisi Setara sebagai Pilar Penegakan Hukum

Selasa, 27 Jan 2026 - 09:57 WIB