Breaking News

Kapolres Nganjuk Hadiri Panen Raya Padi Serentak, Tegaskan Komitmen Dukung Ketahanan Pangan

Selasa, 8 April 2025 - 23:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

NGANJUK, SURYA INDONESIA, – Kapolres Nganjuk AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H bersama FORKOPIMDA Kabupaten Nganjuk menghadiri kegiatan panen raya padi serentak dan mengikuti arahan Presiden RI secara daring yang dipusatkan di Kelurahan Kapas, Kecamatan Sukomoro, Senin (07/04/2025).

Kegiatan yang dilaksanakan serentak oleh 14 provinsi ini merupakan bentuk sinergi lintas sektor dalam rangka menjaga stabilitas pangan nasional dan meningkatkan semangat para petani untuk terus produktif di tengah tantangan zaman.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ditemui setelah kegiatan, Kapolres Nganjuk AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H menyampaikan bahwa Polres Nganjuk bersama Polsek jajaran terus berkomitmen mendukung ketahanan pangan, salah satunya melalui peran aktif para Bhabinkamtibmas yang mendampingi petani di desa-desa binaan.

“Bhabinkamtibmas kami di seluruh desa aktif membantu kegiatan pertanian, baik dalam pendampingan keamanan distribusi pupuk, pengawasan lahan pertanian, hingga mendukung program pemerintah di sektor pangan,” ujarnya.

Pelaksanaan panen raya ini turut melibatkan kelompok tani, Babinsa, Bhabinkamtibmas, perangkat desa, dan masyarakat yang saling bersinergi dalam semangat kebersamaan.

Komitmen Polres Nganjuk dalam mendukung ketahanan pangan sebelumnya juga telah diwujudkan melalui penanaman jagung di berbagai wilayah. Lahan yang digarap mencapai puluhan hektar, tersebar di Desa Bagor Kulon, Desa Bajang Kecamatan Ngluyu, serta di 20 polsek jajaran.

Dari hasil panen tersebut, tercatat produksi mencapai sekitar 20,56 ton jagung pada Februari 2025, yang menjadi kontribusi nyata bagi ketersediaan pangan lokal.

Melalui kegiatan ini, Kapolres Nganjuk berharap sinergitas antara aparat dan masyarakat terus terjaga demi mewujudkan pertanian yang mandiri, kuat, dan menjadi pilar utama ketahanan nasional. (ac/ag)

Berita Terkait

Polsek Pupuan Laksanakan Pengaturan Arus Lalu Lintas dan Giat Masyarakat di Simpang Pasar/Terminal Pupuan
Safari Kamtibmas Kapolsek Selbar Dengan Perbekel Desa Antosari Dalam Rangka Cipkon di Wilayah Selbar tetap Kondusif
Sat Polairud Polres Tabanan Intensifkan Patroli Pesisir di Pantai Yeh Gangga, Cegah Gangguan Kamtibmas dan Jaga Keselamatan Wisatawan
Atensi Kemacetan dan Laka, Polsek Kediri Gelar Personil Untuk Laksanakan Strong Point
Polri Untuk Masyarakat, Kapolsek Pupuan Sambangi Tokoh Agama dan Pedagang di Pura Siwa Desa Pujungan
Polsek Baturiti Gencarkan Patroli Dialogis, Dekatkan Polri dengan Masyarakat Demi menjaga Rasa Aman di Wilayahnya
Sinergi dengan APH, Lapas Tabanan Gelar Razia Gabungan dan Tes Urine Warga Binaan
Polsek Kuta Selatan Gelar Program Sabtu Peduli, Bantu Warga Lansia di Desa Ungasan

Berita Terkait

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 12:32 WIB

Polsek Pupuan Laksanakan Pengaturan Arus Lalu Lintas dan Giat Masyarakat di Simpang Pasar/Terminal Pupuan

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 12:30 WIB

Safari Kamtibmas Kapolsek Selbar Dengan Perbekel Desa Antosari Dalam Rangka Cipkon di Wilayah Selbar tetap Kondusif

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 12:27 WIB

Sat Polairud Polres Tabanan Intensifkan Patroli Pesisir di Pantai Yeh Gangga, Cegah Gangguan Kamtibmas dan Jaga Keselamatan Wisatawan

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 12:24 WIB

Atensi Kemacetan dan Laka, Polsek Kediri Gelar Personil Untuk Laksanakan Strong Point

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 12:17 WIB

Polsek Baturiti Gencarkan Patroli Dialogis, Dekatkan Polri dengan Masyarakat Demi menjaga Rasa Aman di Wilayahnya

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 12:14 WIB

Sinergi dengan APH, Lapas Tabanan Gelar Razia Gabungan dan Tes Urine Warga Binaan

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 12:09 WIB

Polsek Kuta Selatan Gelar Program Sabtu Peduli, Bantu Warga Lansia di Desa Ungasan

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 12:05 WIB

Polantas Menyapa, Amankan Kegiatan Fun Run Fakultas Teknik Universitas Udayana di Lapangan Renon Denpasar

Berita Terbaru