Breaking News

Bhabinkamtibmas Aiptu Dewa Kardiasa Sambangi Petani di Banjar Penyebeh, Desa Pengotan Bangli

Senin, 7 April 2025 - 18:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bangli, Surya Indonesia.net – Dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan lahan pekarangan Bhabinkamtibmas Desa Pengotan melaksanakan kegiatan sambang dan monitoring kegiatan ketahanan pangan bergizi di Banjar Penyebeh, Desa Pengotan, Kec./Kab. Bangli, Senin pagi (7/4/2025).

Pada kesempatan tersebut Aiptu Dewa Gede Kardiasa memberikan motivasi kepada Warga yang sedang melaksanakan perawatan tanaman Sayuran Pop Cay. Pada kesempatan tersebut kami juga mengajak warga untuk lebih memanfaatkan lahan yang ada di sekitar rumah mereka sebagai upaya mendukung swasembada pangan lokal. Seperti penanaman sayuran di pekarangan rumah diharapkan dapat membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari.

Menurut Aiptu Dewa Gede Kardiasa pemanfaatan lahan pekarangan untuk pertanian atau perkebunan sederhana dapat memberikan dampak positif pada perekonomian keluarga. Selain itu, langkah ini sejalan dengan misi ketahanan pangan yang digalakkan pemerintah, yang menekankan pentingnya swasembada pangan melalui keterlibatan langsung masyarakat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Warga menyambut baik ajakan ini dan berkomitmen untuk ikut serta dalam pemanfaatan lahan pekarangan sebagai sumber pangan lokal. Dengan kegiatan monitoring dan edukasi berkelanjutan, diharapkan ketahanan pangan warga Desa semakin meningkat, sekaligus menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam memberdayakan potensi lokal untuk kesejahteraan bersama.

Sementara Kapolsek Bangli Kompol I Dewa Made Suryatmaja saat dikomfirmasi seijin Kapolres Bangli, mengatakan sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan Bhabinkamtibmas dalam hal menggerakkan masyarakat dalam upaya swasembada pangan.Kami juga menekankan pentingnya sinergi antara aparat dan masyarakat dalam mendukung ketahanan pangan yang berkelanjutan.

“Dengan keterlibatan Polri bersinergi dengan instansi terkait dalam kegiatan seperti ini, masyarakat diharapkan semakin termotivasi untuk terus mengembangkan potensi pertanian yang dimiliki dalam mendukung Program Pemerintah Swasembada Pangan” pungkas Kompol I Dewa Made Suryatmaja, S.H.,M.H.

( Ags )

Berita Terkait

Kapolsek Dentim Pimpin Apel Atensi Malam Minggu, Ciptakan Situasi Aman dan Kondusif
Polsek Dentim Amankan Smartfren Fun Run 2026 di Lapangan Renon, 1.000 Peserta Ikuti Lari Sehat
Bhabinkamtibmas Bersama Pecalang Amankan Peringatan Isra’ Mi’Raj di Yayasan Nurussalam
SMAN 3 Denpasar Rayakan HUT ke-49, Babinsa Serka I Made Suana, Turut Hadir Mendukung
Serka Made Suana: HUT ke-49 SMAN 3 Denpasar, Dorong Disiplin Siswa dan Pererat Kebersamaan
Perayaan HUT SMAN 3 ke-49 Jalin Silaturahmi Siswa dan Alumni
HUT ke-49 SMAN 3 Denpasar Berlangsung Meriah, Dibuka dengan Tari Trismaya Khas Bali
Pemerintah Desa Gandeng Babinsa Jaga Rasa Aman Warga, Patroli Dialogis Digelar di Wilayah Denut

Berita Terkait

Minggu, 18 Januari 2026 - 11:53 WIB

Kapolsek Dentim Pimpin Apel Atensi Malam Minggu, Ciptakan Situasi Aman dan Kondusif

Minggu, 18 Januari 2026 - 11:51 WIB

Polsek Dentim Amankan Smartfren Fun Run 2026 di Lapangan Renon, 1.000 Peserta Ikuti Lari Sehat

Minggu, 18 Januari 2026 - 11:49 WIB

Bhabinkamtibmas Bersama Pecalang Amankan Peringatan Isra’ Mi’Raj di Yayasan Nurussalam

Minggu, 18 Januari 2026 - 11:47 WIB

SMAN 3 Denpasar Rayakan HUT ke-49, Babinsa Serka I Made Suana, Turut Hadir Mendukung

Minggu, 18 Januari 2026 - 11:45 WIB

Serka Made Suana: HUT ke-49 SMAN 3 Denpasar, Dorong Disiplin Siswa dan Pererat Kebersamaan

Minggu, 18 Januari 2026 - 11:40 WIB

HUT ke-49 SMAN 3 Denpasar Berlangsung Meriah, Dibuka dengan Tari Trismaya Khas Bali

Minggu, 18 Januari 2026 - 11:38 WIB

Pemerintah Desa Gandeng Babinsa Jaga Rasa Aman Warga, Patroli Dialogis Digelar di Wilayah Denut

Minggu, 18 Januari 2026 - 11:31 WIB

Patroli Dialogis Babinsa Serka Zainal Arifin Berjalan Kondusif di Wilayahnya

Berita Terbaru